Mau Kuliahmu Lebih Bermakna? Ini Tips Jadi Mahasiswa Berprestasi!

hamuraSGU

New member
Ketika orang tua, teman atau orang tua pacar tau kamu adalah mahasiswa yang berprestasi di univesitas kamu, mereka pasti sangat bangga. Karena untuk menjadi mahasiswa yang berprestasi memang tidak lah mudah. Butuh beberapa cara untuk kamu bisa mendapatkannya, salah satunya seperti kedisiplinan tinggi.

Sesuatu yang tidak mudah bukan berarti kita lupakan, jika kita punya keinginan yang kuat dan tekad yang bulat pasti bisa tercapai. Ya walaupun ketika menjadi mahasiswa banyak godaan yang mungkin bikin kamu sulit untuk melewatinya.

Kamu harus melewati banyak godaan seperti dunia kampus yang identic dengan kebebasan, pergaulan yang luas dan masih banyak lagi. Dan jika kalian berfikir dari sudut lain, itu bisa kalian jadikan tantangan untuk diri sendiri. Bisa atau tidak kalian melewatinya.

Ini ada beberapa hal yang mungkin bisa kamu lakukan ketika menjadi mahasiswa, tidak tidak membuat kamu jadi kurang pergaulan.

• Buat Target yang Jelas

Ini yang utama untuk kamu lakukan karena dengan memiliki target, kamu akan dengan lebih mudah menentukan langkah apa yang akan kamu jalankan setelahnya. Buatlah target yang jelas dan rasional. Jangan melebih-lebihkan target sehingga kamu sendiri kesulitan untuk menjalankannya. Buat target yang sederhana tapi jelas serta mempunyai tujuan yang jelas pula.

Niatkan diri bahwa kuliah ini untuk mendapatkan ilmu dan mendapatkan masa depan yang terbaik. Niat ini yang akan mnegiringimu. Niat bisa dianalogikan sebagai fondasi bangunan, jika fondasi kuat maka keseluruhan bangunan pun akan mnejadi kuat, begitu pula dengan niat. Semakin kuat niat yang kamu punya, semakin sukses hal yang akan kamu kerjakan dan pada akhirnya hasil terbaik akan kamu dapatkan.

Niatkan diri bahwa kuliah saat ini untuk mendapatkan ilmu dan mendapatktna masa depan yang terbaik. Niat ini akan menggiringmu. Niat bisa dianalogikan sebagai fondasi

• Review Mata Kuliah

Kuliah bukan hanya sekadar datang ke kelas dan mendengarkan dosen seperti saat kamu SMA. Masa kuliah adalah masanya kamu untuk lebih aktif, entah kamu mahasiswa di universitas internasional di Indonesia atau bukan. Ketika ada temanmu yang presentasi, biasanya mereka akan membagikan paper. Baca dan simpan paper itu setelahnya. Paper itu akan berguna untuk membantu kamu mereview mata kuliah selain dari catatan dan text book.

Untuk menjadi mahasiswa berprestasi, kamu harus memahami materi mata kuliah yang sedang atau akan dibahas.

• Dekati Dosen

Dekati dosen di sini bukan bermakna negatif. Mendekati dosen bukan untuk mencari kecurangan agar mendapat nilai bagus secara instan. Tapi, dekatilah dosen untuk sharing mata kuliah atau diskusi tentang mata kuliah. Ilmu kamu akan bertambah dan mempunyai kesempatan untuk menjadi mahasiswa berprestasi. Mahasiswa berprestasi juga biasanya akan diberi kemudahan oleh dosen. Misalnya ketika kamu mencari tempat untuk magang, dosen akan dengan senang hati memberi informasi.

• Mengasah Kemampuan

Mahasiswa berprestasi tidak hanya memiliki prestasi di kelas saja. Kamu bisa asah kemampuan kamu, baik soft skill maupun hard skill. Kamu bisa mengikuti privat atau bisa juga manfaatkan adanya UKM di kampus untuk mengasah skill kamu. Pilih UKM yang sesuai dengan hobi dan kamu akan menjalankannya dengan mudah karena kamu menyukai kegiatan tersebut yang berhubungan dengan hobimu.

• Banyak Membaca

Suka tidak suka, namun ini kenyataan yang teruji. Mahasiswa yang gemar membaca akan jauh lebih pintar dan memiliki peluang besar untuk menjadi mahasiswa berprestasi. Jika kamu tidak terlalu suka baca buku, mulailah dengan target yang kecil. Targetkan satu minggu membaca minimal satu buku. Jumlah itu harus kamu tambah tiap minggunya. Setelah rutinitas itu kamu lakukan, kamu justru akan merasa ‘haus’ bacaan jika tidak membaca buku. Menjadi mahasiswa yang rajin membaca buku tidak akan membuatmu menyandang gelar ‘kutu buku’ karena kan banyak sekali mahasiswa yang membaca buku dan panduan kamu saat ini memang dengan membaca buku.

• Mengikuti Organisasi

Ikutilah organisasi yang positif. Selain akan memberikan kamu jaringan luas, juga akan menambah wawasan kamu. Seperti yang telah dibahas tadi, UKM juga merupakan salah satu tempat kamu untuk mengikuti organisasi. Ikutilah organisasi yang sesuai dengan minat dan bakatmu agar kesempatan untuk mengasah minat dan bakat lebih mudah. Bisa juga kamu mendaftar menjadi pengurus BEM. Kamu akan menemui banyak kemudahan dengan menjadi anggota BEM. Selain namamu dikenal oleh mahasiswa dan dosen, kamu juga akan lebih punya peluang besar untuk menjadi mahasiswa berprestasi. Tentunya jika ditunjang dengan kecerdasan akademik.
 
Back
Top