Selamat Datang
Untuk memperoleh pemasukan, keberadaan iklan dalam website seperti di detik, kompas, dan wesbsite lain nya ini merupakan hal yang lumrah. **** iklan sendiri sudah dibuat dan ditempatkan sedemikian rupa dengan tidak berlebihan dengan tujuan agar para Netizen tetap nyaman dalam "internetan". Namun, yang terjadi akhir-akhir ini banyak kasus yang membuat para netizen tidak nyaman lagi berinternet..
Kenapa nggak nyaman?
Karena kemunculan iklan-iklan nakal di web yang sudah tidak wajar.
Iklannya menutupi, walau sudah di-close nanti tetap muncul lagi
Iklannya Lazada nutupin aje nih
![]()
Ada juga yang kasusnya buka web apapun eh malah di-direct ke LAZAZHITT.
Force direct ke website LAZADUTT
![]()
![]()
![]()
Dan yang paling jadi masalah adalah itu iklan ilegal Gan! Jadi bukan kaskus yang bikin iklan itu dan tentu aja kaskus ngga menerima pemasukan apapun dari iklan menyebalkan tersebut.
Bagi yang kena kasus tersebut kemungkinan penyebabnya adalah salah klik, sehingga suatu script/add-ons malware ter-install di komputer Kamu, sehingga tiap kali buka Kaskus ya gitu deh hasilnya.
SOLUSINYA?
Berikut beberapa solusi yang bisa diambil jika terjadi pada Kamu.
1. Uninstall freeware mencurigakan lewat "Add/Remove Program" pada komputer Kamu.
Klik Start -> Conterol Panel -> Programs (atau Add/Remove Programs) -> Uninstall Program
Di sini, cari software mencurigakan yang kayaknya gak pernah Kamu Install. Beberapa contohnya kayak Hot Deals, RemoveThaeAdAopp, UTUobEAdaBlock, SaveSaver, SupTab, ValueApps, Lollipop, Software Updated Version, DP1815, Video Player, Convert Files for Free, Plus-HD 1.3, Websteroids, Savings Bull, HD-Plus 3.5, Re-Markit dan freeware baru di-install lainnya.
Pilih "Uninstall/change" dan klik OK untuk menyimpan perubahan.
2. Atur ulang browser Kamu, cari add-on/extension mencurigakan
Internet Explorer:
Buka internet explorer, klik ikon gears atau tools -> "Internet Options"
Di sini, pergi ke tab "Advanced" dan klik pilihan reset
terakhir klik close dan ok untuk menyimpan perubahan.
Mozilla Firefox:
Buka Mozilla Firefox, pergi ke bagian 'Tools' lalu pilih add-ons. Cari add-ons yang mencurigakan, lalu hapus/uninstall.
Setelah itu pergi ke bagian 'help' -> 'Trouble Shooting Information'
Pilih 'Reset Firefox' dan klik 'Finish'
Google Chrome:
Klik tombol menu Chrome, pilih 'Tools' -> 'Extensions'. Temukan ekstensi yang asing.
Hapus extension tersebutdengan klik tempat sampah.
Sekarang klik 'Settings' -> 'Show Advanced Settings' -> 'Reset Browser Settings' dan klik 'Reset.'
3. Pakai Program Anti Malware Lalu Scan Komputer Kamu.
Ada berbagai macam program anti malware gratisan tapi ampuh yang bisa Kamupakai.
Kamu bisa pergi ke http://filehippo.com/software/antimalware untuk memilih Anti Malware yang Kamuinginkan
TS sendiri pake Malwarebytes Antimalware sampai sekarang laptop sehat walafiat
Ada yang pernah kena kasus kayak gini trus pakai ADWcleaner juga ampuh buat ngilangin malware iklan tersebut.
4. Pakai Extension/Add-on "Ad-Blocker" pada Browser.
Extension/Add-on ini berguna untuk menghilangkan banner-banner iklan pada website.
Tapi saran sayaa seharusnya kita support website2 dengan tidak memakai seperti ADBlocker ini. Kan sumber pendapatan mereka dari iklan juga. Jadi cara ini dijadiin pilihan terakhir aja ya..
Itulah beberapa cara untuk menghilangkan spamming iklan nyebelin itu.
Kamu ada tips lainnya nggak nih? Share dong biar nanti ditaro di pejwan.
Sekian dan terima kasih.