One Direction Rilis "Kiss You"

jozz78

New member
JAKARTA- Boyband yang saat ini digandrungi remaja putri, One Direction, mengumumkan judul dari single terbarunya.
Lagu yang bertajuk "Kiss You" merupakan lagu kedua yang dirilis dalam album mereka Take Me Home yang dirilis di US.

Seperti dilansir dalam Digitalspy, Niall Horand, mengatakan single “Kiss You” akan segera diputar di radio mulai tanggal 16 November. “Jadi, kalian akan segera mendengarnya", ucapnya dalam salah satu acara On Air With Ryan Seacrest.

Bicara mengenai penampilan mereka secara langsung dengan lagu barunya, Niall menambahkan "Ini akan jadi sangat menyenangkan, saya rasa mungkin nanti akan bermain gitar dalam show."

Disinggung mengenai apakah mereka akan kembali menarik seorang gadis saat mereka manggung dengan lagu barunya, mengingat judul lagu ini cukup menggelitik, dengan bercanda Horan menjawab "Lagu ini temponya sangat cepat, jadi kalau kami membawa seorang gadis ke atas panggung saya rasa lagunya akan usai lebih dulu."

Album kedua boyband yang beranggotakan Niall Horan, Zayn Malik, Liam Payne, Harry Styles and Louis Tomlinson dengan judul "Take Me Home" akan segera dirilis di Uk pada 12 November 2012, dan sehari setelahnya di US.


sumber : http://www.iyaa.com/hiburan/musik/2297888_2535.html
 
Back
Top