Pepatah Petitih Harian

Status
Not open for further replies.
Kesabaran itu ibarat akar pohon yang pahit. Namun buahnya sungguh manis. Kesabaran juga selalu menjanjikan kedamaian juga keindahan.
 
Orang hebat itu adalah orang yang tetap berperilaku lembut dan sopan terhadap lawan yang telah berulang kali menyakiti.
 
Sesulit apapun persoalan yang aku hadapi, tetap saja aku merasa sebagai orang yang paling beruntung. Terima kasih Tuhan.
 
Jangan pernah mengeluh, Tuhan telah berikan segala yang kamu butuhkan untuk meraih mimpimu. Percaya, Dia punya rencana besar untukmu.
 
Kesalahanmu hari ini hanyalah satu halaman dari buku kehidupanmu. Masih banyak halaman yang lain yang bisa kau indahkan esok.
 
Tuhan selalu adil pada setiap umatnya. Yang mengalami keburukan akan menemukan kebaikan, dan setiap kesedihan akan berganti dengan kebahagiaan.
 
Biasakan diri kita bernafas dalam rasa syukur, karena apapun yang terjadi, Tuhan memberikan yang terbaik untuk saat ini.
 
Hal terindah adalah ketika kamu menemui seseorang yang mencintaimu tanpa syarat, meski mungkin kamu bukan yang terbaik.
 
Jangan habiskan waktumu untuk memikirkan apa yang belum kamu dapatkan, sehingga lupa bersyukur atas apa yang kini kamu miliki.
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top