1590 - Paus Urbanus VII meninggal dunia akibat malaria 13 hari setelah terpilih menjadi Paus, membuatnya menjadi Paus dengan masa jabatan tersingkat.
1937 - Seekor harimau yang diyakini sebagai satu-satunya harimau Bali (Panthera tigris balica) yang tersisa, mati tertembak sehingga jenis hewan tersebut dinyatakan punah.
1940 - Kekuatan Poros dibentuk melalui penandatangan Pakta Tripartit oleh Jerman, Jepang, dan Italia.
1988 - Partai Liga Nasional untuk Demokrasi pimpinan Aung San Suu Kyi didirikan di Birma.
1996 - Taliban merebut kekuasaan di Afganistan setelah menjatuhkan Presiden Burhanuddin Rabbani.
1889 - Konferensi Umum mengenai Berat dan Ukuran yang pertama mendefinisikan panjang satu meter sebagai jarak antara dua garis pada sebuah batang standar aloi platina dengan sepuluh persen iridium yang diukur pada titik lebur es.
1928 - Alexander Fleming secara tidak sengaja menemukan penisilin ketika melihat kapang pembunuh bakteri tumbuh di laboratoriumnya.
1945 - Djawatan Kereta Api Republik Indonesia didirikan setelah pengambilalihan kekuasaan perkeretaapian di Indonesia dari pihak militer Jepang.
1966 - Indonesia diterima kembali di PBB, setelah keluar dari organisasi ini akibat konfrontasi dengan Malaysia.
1999 - Tragedi Lampung: dua orang mahasiswa Universitas Lampung tewas tertembak saat demonstrasi menolak RUU Penanggulangan Keadaan Bahaya di Kota ****** Lampung, Lampung, Indonesia.
1829 - Pasukan polisi London yang kelak dikenal sebagai Scotland Yard mulai bertugas.
1936 - Volksraad Hindia-Belanda memutuskan mendukung petisi Soetardjo yang mengusulkan otonomi Hindia-Belanda di dalam konstitusi Belanda.
1954 - Konvensi yang menyetujui pembentukan Organisasi Eropa untuk Riset Nuklir ditandatangani oleh 12 negara Eropa.
1955 - Indonesia menyelenggarakan tahap pertama pemilihan umum pertamanya untuk memilih anggota Dewan Perwakilan Rakyat.
2006 - Gol Transportes Aéreos Penerbangan 1907 bertabrakan dengan sebuah pesawat Embraer Legacy 600 ketika terbang di Mato Grosso, Brasil, menewaskan 154 orang.
1744 - Perancis dan Spanyol mengalahkan kerajaan Sardinia.
1965 - Enam pejabat tinggi militer Indonesia dibunuh dan dibuang di Lubang Buaya, Jakarta dalam peristiwa Gerakan 30 September.
1980 - Xerox, Intel, dan Digital Equipment Corporation menerbitkan spesifikasi pertama Ethernet, kemudian menjadi teknologi jaringan wilayah lokal (LAN) berkabel yang paling banyak digunakan.
2005 - Surat kabar Denmark Jyllands-Posten memuat kartun Nabi Muhammad yang diikuti reaksi keras dari umat muslim seluruh dunia.
2009 - Gempa bumi berkekuatan 7,6 SR mengguncang Sumatera Barat, Indonesia, mengakibatkan lebih dari 1.100 orang tewas dan ribuan lainnya terluka.
1941 - Perang Dunia II: Dimulainya Pertempuran Moskwa.
1958 - Guinea merdeka dari Perancis.
1990 - Sebuah Boeing 737-247 milik maskapai penerbangan Tiongkok dibajak dan menabrak dua pesawat lainnya ketika mendarat di Guangzhou, menewaskan 132 orang.
2009 - UNESCO menetapkan batik sebagai warisan budaya manusia untuk dunia dari Indonesia.
1582 – Kalender Gregorian mulai diterapkan; di Italia, Polandia, Portugal, dan Spanyol, tanggal 4 Oktober diikuti langsung oleh tanggal 15 Oktober.
1883 - Kereta api Orient Express beroperasi untuk pertama kali dengan rute Paris–Istanbul.
1957 - Pesawat luar angkasa Uni Soviet Sputnik I diluncurkan dari Kosmodrom Baykonur, menjadi misi luar angkasa tak berawak pertama dan satelit buatan pertama yang mengorbit bumi.
1999 - Maluku Utara resmi menjadi provinsi di Indonesia setelah pemekaran dari Provinsi Maluku.
2000 - Banten dipisahkan dari Jawa Barat menjadi provinsi baru Indonesia.
1973 - Mesir dan Suriah masing-masing menyerbu perbatasan Israel di Terusan Suez dan Dataran Tinggi Golan, memulai Perang Yom Kippur.
1976 - Kelompok Empat dan pengikut-pengikutnya ditangkap, mengakhiri Revolusi Kebudayaan di Republik Rakyat Cina.
1981 - Presiden Mesir Anwar Sadat tewas dibunuh dalam suatu serangan yang juga menewaskan sepuluh orang lainnya.
1993 - Pebasket Amerika Serikat Michael Jordan menyatakan mengundurkan diri dari dunia bola basket profesional sebelum akhirnya kembali pada Maret 1995.
1998 - Majalah Tempo kembali beredar di Indonesia setelah dibredel Pemerintah Orde Baru selama empat tahun.
1756 - Sultan Hamengkubuwana I secara resmi pindah ke Keraton Ngayogyakarta Hadiningrat.
1919 - KLM, maskapai penerbangan nasional Belanda, didirikan; kini merupakan perusahaan penerbangan tertua yang tetap menggunakan nama yang sama sejak didirikan.
1949 - Republik Demokratik Jerman (Jerman Timur) didirikan di daerah pendudukan Uni Soviet di Jerman pasca-Perang Dunia II.
2001 - Perang Afganistan dimulai oleh invasi Amerika Serikat dengan bantuan Inggris melalui serangan udara dan operasi darat terselubung.
2004 - Norodom Sihanouk mengundurkan diri dari takhta Raja Kamboja.