Sejarah Hari Ini (update wikipedia)

Status
Not open for further replies.
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

17 Januari


  • 1893 - Ratu Liliuokalani dari Hawai'i digulingkan.

    200px-Liliuokalani_of_Hawaii.jpg

    Liliʻuokalani, Ratu Hawaiʻi (lahir 2 September 1838 – meninggal 11 November 1917 pada umur 79 tahun) adalah pemimpin terakhir Kerajaan Hawaii. Nama aslinya adalah Lydia Kamakaʻeha, Lydia Liliuokalani Paki, dan juga diketahui sebagai Lydia Kamakaʻeha Paki, dengan nama kerajaan yang terpilih Liliʻuokalani, dan nantinya bernama Lydia K. Dominis. Ia ditangkap pada tanggal 16 Januari 1895.
  • 1946 - Pertemuan pertama Dewan Keamanan PBB di Church House di London, Britania Raya.
  • 1948 - Perjanjian Renville ditandatangani oleh pihak Indonesia dan Belanda.

    220px-USS_Renville.jpg

    Perjanjian Renville adalah perjanjian antara Indonesia dan Belanda yang ditandatangani pada tanggal 17 Januari 1948 di atas geladak kapal perang Amerika Serikat sebagai tempat netral, USS Renville, yang berlabuh di pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta. Perundingan dimulai pada tanggal 8 Desember 1947 dan ditengahi oleh Komisi Tiga Negara (KTN), Committee of Good Offices for Indonesia, yang terdiri dari Amerika Serikat, Australia, dan Belgia.

    Delegasi Indonesia dipimpin oleh Perdana Menteri Amir Syarifuddin Harahap. Delegasi Kerajaan Belanda dipimpin oleh Kolonel KNIL R. Abdul Kadir Wijoyoatmojo. Delegasi Amerika Serikat dipimpin oleh Frank Porter Graham.

    Isi perjanjian
    1. Belanda hanya mengakui Jawa tengah, Yogyakarta, dan Sumatra sebagai bagian wilayah Republik Indonesia
    2. Disetujuinya sebuah garis demarkasi yang memisahkan wilayah Indonesia dan daerah pendudukan Belanda
    3. TNI harus ditarik mundur dari daerah-daerah kantongnya di wilayah pendudukan di Jawa Barat dan Jawa Timur Indonesia di Yogyakarta
  • 1995 - Gempa bumi sebesar 7,2 skala Richter terjadi di dekat Kobe, Jepang, menewaskan lebih dari 6.000 jiwa.




Wikipedia





-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

18 Januari


  • 1535 - Kota Lima, Peru didirikan Francisco Pizarro.

    Francisco Pizarro adalah seorang conquistador (penakluk) yang dilahirkan di Trujillo, Spanyol pada sekitar 1475. Ia mengabdi di Italia dan bergabung dengan ekspedisi yang menemukan Samudera Pasifik (1513). Pada 1526 ia dan Diego de Almagro berlayar ke Peru, dan pada 1531 mulai penaklukan Kerajaan Inka. Ia membunuh raja Inka, Atahualpa, lantas mengkonsolidasikan kerajaan baru, mendirikan Lima (1535) dan kota-kota lainnya.

    Pada tahun 1537, Pizarro berselisih dengan Almagro mengenai masalah pengawasan Cuzco. Terlalu tua mengatasi masalah itu sendirian, Pizarro mempercayakan komando angkatannya pada saudaranya, yang mengalahkan dan menghukum mati Almagro, segera setelah itu. Sebagai pembalasan, pengikut Almagro membunuh Pizarro pada 26 Juni 1541.
  • 1896 - Mesin sinar-X diperlihatkan untuk pertama kalinya.

    Sinar-X atau sinar Röntgen adalah salah satu bentuk dari radiasi elektromagnetik dengan panjang gelombang berkisar antara 10 nanometer ke 100 pikometer (mirip dengan frekuensi dalam jangka 30 PHz to 60 EHz). Sinar-X umumnya digunakan dalam diagnosis gambar medis dan Kristalografi sinar-X. Sinar-X adalah bentuk dari radiasi ion dan dapat berbahaya.
  • 1964 - The Beatles tampil dalam tangga lagu majalah Billboard untuk pertama kalinya.

    220px-The_Fabs.JPG

    The Beatles adalah kelompok pemusik Inggris beraliran rock, dibentuk di Liverpool pada tahun 1960, seringkali dianggap sebagai pemusik tersukses secara komersial dan paling banyak mendapat pujian dalam musik populer. Sejak tahun 1962, kelompok ini terdiri dari John Lennon (gitar ritem, vokal), Paul McCartney (gitar bass, vokal), George Harrison (gitar utama, vokal), Ringo Starr (drum, vokal). Bermula dari aliran skiffle dan rock and roll 1950-an, kelompok ini nantinya memainkan musik dalam berbagai genre mulai dari folk rock sampai rock psikedelik, memasukkan juga unsur musik klasik dan elemen lain dengan cara inovatif. The Beatles dipandang sebagai perwujudan ide-ide progresif, berpengaruh terhadap revolusi sosial budaya dekade 60-an.

    Awalnya 5 orang terdiri dari Lennon, McCartney, Harrison, Stuart Sutcliffe (bas) dan Pete Best (drum), The Beatles hanya terkenal di klub-klub Liverpool dan Hamburg selama 3 tahun mulai tahun 1960. Sutcliffe hengkang tahun 1961, dan Best diganti Starr tahun berikutnya. Beatles ditempa jadi profesional oleh seorang pengusaha toko musik bernama Brian Epstein setelah ia jadi manajer mereka dan potensi musik dipoles oleh produser George Martin. Akhir 1962, Beatles sudah mendapatkan kesuksesan di Britania Raya dengan singel pertama Love Me Do. Sepanjang tahun berikut, mereka melakukan tur internasional sampai 1966 dan berkonsentrasi merekam album di dalam negeri sampai bubar tahun 1970. Karir solo masing-masing dibilang sukses tapi Lennon terbunuh di New York City tahun 1980 dan Harisson meninggal karena kanker tahun 2001. McCartney dan Starr masih aktif bermusik.

    Dalam tahun-tahun rekaman album studio, Beatles merilis karya-karya yang dinilai terbaik oleh kritikus, salah satunya Sgt. Pepper's Lonely Hearts Club Band (1967), dipuji sebagai karya agung. Empat dekade setelah bubar, musiknya masih populer. Mereka memiliki lebih dari satu album nomor 1 di tangga lagu Britania Raya dan bertengger paling lama dibanding pemusik manapun. Berdasarkan RIAA, mereka adalah pemusik yang menjual album terbanyak di Amerika Serikat. Tahun 2008, majalah Billboard merilis daftar musikus dengan penjualan terbesar sepanjang sejarah Hot 100 untuk merayakan 15 tahun hari jadi tangga lagu singel Amerika dimana The Beatles berada di nomor satu. Tujuh kali mendapat Grammy Awards, 15 Ivor Novello Awards dari British Academy of Songwriters, Composers and Authors, The Beatles secara kolektif dimasukkan dalam kompilasi majalah TIME sebagai satu dari 100 orang paling berpengaruh di abad ke-20.



Wikipedia





-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

19 Januari

  • 1419 - Perang Seratus Tahun: Rouen menyerah kepada Henry V dari Inggris yang menjadikan Normandia sebagai bagian dari Inggris.

    Perang Seratus Tahun adalah sebuah konflik bersenjata sepanjang 116 tahun antara Kerajaan Inggris dan Perancis, yang berawal pada 1337 dan berakhir pada 1453.

    Meski perang ini berlangsung sepanjang masa kekuasaan lima raja Inggris dan lima raja Perancis (Valois), masa ini bukanlah peperangan yang terjadi terus-menerus, melainkan rangkaian kampanye yang dipisahkan kadang oleh masa gencatan senjata yang panjang atau konflik bertekanan tinggi, baik di luar negeri maupun di dalam negeri.

    Perang ini kebanyakan terjadi di Perancis, dan meski ia mirip sebuah perang saudara Perancis maupun konflik internasional, sejarawan Philippe de Vries memperkirakan perang ini telah "terjadi pada sekitar tingkat provinsi". Fernand Braudel, yang mengutipnya, menambahkan bahwa "Inggris berperan sebagai sebuah provinsi (atau sekelompok provinsi) dalam unit Inggris-Perancis" yang merupakan medan perang sekaligus sebuah hadiah.

    Perang ini penting karena penggunaan senjata dan taktik baru yang mengakhiri zaman ksatria, kehadiran pasukan tentara pertama di Eropa Barat sejak masa Kekaisaran Romawi Timur, perubahan dalam peran para orang-orang bijak dan rakyat miskin, dan perkembangan penting dalam pertumbuhan bangsa dan monarki baru secara rata-rata. Perang ini sering dipandang sebagai salah satu konflik terpenting dalam peperangan zaman pertengahan.
  • 1883 - Sistem penerangan listrik pertama yang menggunakan kabel layang ciptaan Thomas Alva Edison mulai digunakan.
  • 1969 - Jan Palach, seorang mahasiswa Cekoslowakia, meninggal setelah membakar dirinya sebagai protes atas invasi tentara Uni Soviet dan Pakta Warsawa di negaranya.
  • 1997 - Yasser Arafat kembali ke Hebron setelah lebih dari 30 tahun dan ikut merayakan penyerahan kembali wilayah kota Tepi Barat terakhir yang dikuasai Israel.




Wikipedia
History.com




-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

20 Januari


  • 1320 - Setelah mempersatukan Polandia, Władysław dinobatkan sebagai raja di Krakow.

    Władysław I lokietek (yang Pendek) dari Polandia (1260/1261-2 Maret 1333) adalah Raja Polandia yang berkuasa antara tahun 1320–1333.

    Ia adalah putra Kazimierz I Kujawski. Setelah ayahandanya meninggal dunia, Władysław mewarisi Kujawy. Menyusul meninggalnya kedua saudaranya, semua warisan jatuh ke tangan Wladyslaw, yang mulai menyatukan kembali Kerajaan Polandia.

    Pada tahun 1318, Władysław memulai gerakan penobatan. Paus Bonifasius VIII yang awalnya enggan akhirnya memberikan persetujuannya dan Władysław dimahkotai sebagai Raja Polandia paa tanggal 20 Januari 1320 di Krakow. Tahun-tahun terakhir pemerintahan Władyslaw diwarnai dengan peperangan dengan Ordo Teutonik, yang gerak lajunya berhasil dihambat.
  • 1892 - Permainan resmi bola basket perdana di YMCA Springfield, Massachusetts.
  • 1942 - Kaum Nazi memutuskan untuk mengambil "solusi terakhir bagi masalah Yahudi" dalam Konferensi Wannsee di Berlin.

    "Solusi Akhir" dari "Persoalan Yahudi" (Jerman:'Die Endlösung der Judenfrage') merupakan rencana Nazi Jerman untuk melakukan genosida secara sistematis terhadap populasi kaum Yahudi Eropa selama Perang Dunia II. Istilah tersebut didengungkan oleh Adolf Eichmann seorang pejabat tinggi Nazi yang menjadi pengelola kampanye genosida tersebut. Sesudah perang Eichmann ditangkap dan diadili oleh pemerintahan Israel tahun 1961-1962 dan dihukum mati.

    Pembunuhan massal terhadap lebih dari 1 juta kaum Yahudi sebenarnya telah terjadi jauh sebelum Endlösung dilaksanakan sepenuhnya pada tahun 1942 tetapi pelaksanaan Endlösung merupakan suatu kebijakan untuk memusnahkan seluruh kaum Yahudi dengan membangun kamp konsentrasi untuk dijadikan "kamp kematian" dan menciptakan suatu "industri pembantaian massal" terhadap kaum Yahudi secara sungguh-sungguh.

    Keputusan untuk melakukan pembunuhan secara sistematis terhadap kaum Yahudi Eropa telah diputuskan pada Konferensi Wannsee di Berlin yang dilaksanakan pada tanggal 20 Januari 1942. Selama berlangsungnya konferensi tersebut, dilakukan diskusi oleh sekelompok perwira Nazi Jerman untuk memutuskan "Solusi akhir atas persoalan Yahudi" ("Endlösung der Judenfrage"). Catatan rapat dan berita acara rapat ini ditemukan oleh tentara sekutu pada akhir peperangan dan dijadikan alat bukti pada Peradilan Nuremberg. Pada musim semi 1942, Operasi Reinhard memulai pelaksanaan pembunuhan sistematis terhadap kaum Yahudi ini walaupun ratusan ribu dari kaum Yahudi ini telah dibunuh oleh para pasukan pembunuh dan penyerbuan massal. Pada pidatonya tanggal 6 Oktober 1943 di Konferensi Posen, Heinrich Himmler untuk pertama kalinya menjelaskan secara resmi kepada seluruh pimpinan kerajaan Jerman (Deutsches Reich) secara terus terang dan dengan bahasa yang kejam tentang apa itu arti sesungguhnya dari "Endlösung".




Wikipedia




-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

21 Januari


  • 1668 - Kota Samarinda didirikan.

    Kota Samarinda dibentuk dan didirikan pada tanggal 21 Januari 1960, berdasarkan UU Darurat No. 3 Tahun 1953, Lembaran Negara No. 97 Tahun 1953 tentang Pembentukan daerah-daerah Tingkat II Kabupaten/kotamadya di Kalimantan Timur.

    Samarinda yang dikenal sebagai kota seperti saat ini dulunya adalah salah satu wilayah Kesultanan Kutai Kartanegara ing Martadipura. Di wilayah tersebut belum ada sebuah desa pun berdiri, apalagi kota. Sampai pertengahan abad ke-17, wilayah Samarinda merupakan lahan persawahan dan perladangan beberapa penduduk. Lahan persawahan dan perladangan itu umumnya dipusatkan di sepanjang tepi Sungai Karang Mumus dan sungai Karang Asam.

    Pada tahun 1668, rombongan orang-orang Bugis Wajo yang dipimpin La Mohang Daeng Mangkona (bergelar Pua Ado) hijrah dari tanah Kesultanan Gowa ke Kesultanan Kutai. Mereka hijrah ke luar pulau hingga ke Kesultanan Kutai karena mereka tidak mau tunduk dan patuh terhadap Perjanjian Bongaya setelah Kesultanan Gowa kalah akibat diserang oleh pasukan Belanda. Kedatangan orang-orang Bugis Wajo dari Kerajaan Gowa itu diterima dengan baik oleh Sultan Kutai.

    Atas kesepakatan dan perjanjian, oleh Raja Kutai rombongan tersebut diberikan lokasi sekitar kampung melantai, suatu daerah dataran rendah yang baik untuk usaha pertanian, perikanan dan perdagangan. Sesuai dengan perjanjian bahwa orang-orang Bugis Wajo harus membantu segala kepentingan Raja Kutai, terutama di dalam menghadapi musuh.

    Semua rombongan tersebut memilih daerah sekitar muara Karang Mumus (daerah Selili seberang) tetapi daerah ini menimbulkan kesulitan di dalam pelayaran karena daerah yang berarus putar (berulak) dengan banyak kotoran sungai. Selain itu dengan latar belakang gunung-gunung (Gunung Selili).

    Sekitar tahun 1668, Sultan yang dipertuan Kerajaan Kutai memerintahkan Pua Ado bersama pengikutnya yang asal tanah Sulawesi membuka perkampungan di Tanah Rendah. Pembukaan perkampungan ini dimaksud Sultan Kutai, sebagai daerah pertahanan dari serangan bajak laut asal Filipina yang sering melakukan perampokan di berbagai daerah pantai wilayah kerajaan Kutai Kartanegara. Selain itu, Sultan yang dikenal bijaksana ini memang bermaksud memberikan tempat bagi masyarakat Bugis yang mencari suaka ke Kutai akibat peperangan di daerah asal mereka. Perkampungan tersebut oleh Sultan Kutai diberi nama Sama Rendah. Nama ini tentunya bukan asal sebut. Sama Rendah dimaksudkan agar semua penduduk, baik asli maupun pendatang, berderajat sama. Tidak ada perbedaan antara orang Bugis, Kutai, Banjar dan suku lainnya.

    Dengan rumah rakit yang berada di atas air, harus sama tinggi antara rumah satu dengan yang lainnya, melambangkan tidak ada perbedaan derajat apakah bangsawan atau tidak, semua "sama" derajatnya dengan lokasi yang berada di sekitar muara sungai yang berulak dan di kiri kanan sungai daratan atau "rendah". Diperkirakan dari istilah inilah lokasi pemukiman baru tersebut dinamakan Samarenda atau lama-kelamaan ejaan Samarinda. Istilah atau nama itu memang sesuai dengan keadaan lahan atau lokasi yang terdiri atas dataran rendah dan daerah persawahan yang subur.
  • 1793 - Louis XVI dari Perancis dihukum mati dengan guillotine.

    220px-Guillotinemodels.jpg

    Guillotine adalah sebuah alat untuk membunuh seseorang yang telah divonis hukuman mati dengan cepat dan 'manusiawi'.

    Guillotine menjadi terkenal pada Revolusi Perancis, tetapi sebenarnya sebelumnya sudah ada alat seperti ini. Guillotine dinamakan menurut Joseph Ignace Guillotin (1738 - 1814), yang menyarankan supaya memakai alat ini sebagai alat eksekusi. Ironisnya ia sendiri sebenarnya tidak setuju dengan hukuman mati. Ia berharap bahwa alat'nya' akan menghapuskan hukuman mati.

    Pada Revolusi Perancis, dibutuhkan sebuah alat yang mampu mengeksusi para terdakwa secara cepat. Guillotine ini mencukupi persyaratan ini, maka di setiap desa di Perancis di tengah pasar lalu ditempatkan alat ini.

    Pada tanggal 25 April 1792, Nicolas Jacques Pelletier adalah korban pertama guillotine. Secara total pada Revolusi Perancis puluhan ribu orang dieksekusi menggunakan alat. Di Paris sendiri saja diperkirakan 40.000 orang dibunuh dengan guillotine, antara lain Raja Louis XVI dan istrinya Marie Antoinette.

    Guillotine dirancang untuk membuat sebuah eksekusi semanusiawi mungkin dengan menghalangi sakit sebanyak mungkin. Terdakwa disuruh tidur tengkurap dan leher ditaruh di antara dua balok kayu di mana di tengah ada lubang tempat jatuhnya pisau. Pada ketinggian 7 meter, pisau dijatuhkan oleh algojo dan kepala terdakwa jatuh di sebuah keranjang di depannya.

    Pemenggalan kepala dengan guillotine hanya berlangsung beberapa detik saja. Pendapat para dokter pada awal yang katanya orang baru kehilangan kesadarannya setelah 30 detik dihiraukan. Menurut pendapat para dokter modern, otak seseorang maksimal hanya bisa sadar selama 10 detik saja.

    Eksekusi dengan guillotine kala itu menjadi tontonan umum, tetapi kemudian guillotine ditaruh di dalam penjara karena dianggap sangat kejam. Terdakwa terakhir yang dihukum mati dengan alat ini adalah Hamida Djandoubi. Ia dieksekusi di Marseille pada tanggal 10 September 1977.
  • 1911 - Reli Monte Carlo pertama.

    Reli Monte Carlo (bahasa Perancis: Rallye Monte-Carlo), adalah sebuah pertandingan reli yang diselenggarakan sejak tahun 1911 oleh Automobile Club de Monaco, yang diawali di Nice dan diakhiri di Monako. Event ini termasuk salah satu seri dari kejuaraan reli dunia / World Rally Championship (WRC).
  • 1924 - Vladimir Lenin meninggal dan digantikan Josef Stalin.

    170px-Leninportrait.jpg

    Vladimir Lenin atau Vladimir Ilyich Lenin merupakan nama samaran dari Vladimir Ilyich Ulyanov, lahir di Simbirsk, Kekaisaran Rusia, 22 April 1870 – meninggal di Gorki, RSFS Rusia, Uni Soviet, 21 Januari 1924 pada umur 53 tahun, yang dikenal sebagai revolusioner komunis Rusia, pemimpin partai Bolshevik, perdana menteri pertama Uni Soviet, kepala negara pertama Uni Soviet secara de facto, dan penggagas Leninisme.
  • 1985 - Pengeboman Candi Borobudur: Candi Borobudur dibom oleh sekelompok ekstremis Islam.

    Bom Candi Borobudur adalah peristiwa pemboman peninggalan bersejarah Candi Borobudur dari zaman Dinasti Syailendra yang terletak di Borobudur, Magelang, Jawa Tengah pada hari Senin 21 Januari 1985. Peristiwa terorisme ini adalah peristiwa terorisme bermotif "jihad" kedua yang menimpa Indonesia setelah pembajakan pesawat Garuda DC 9 Woyla oleh anggota Komando Jihad pada tahun 1981.

    Sebuah ledakan yang cukup dahsyat menghancurkan tujuh stupa pada candi peninggalan Dinasti Syailendra tersebut. Otak peristiwa pemboman ini disebut sebagai "Ibrahim" alias Mohammad Jawad alias "Kresna" yang oleh kepolisian penyidik peristiwa pemboman ini disebut sebagai dalang pengeboman. Walaupun begitu, sosok Mohamad Jawad, otak peristiwa peledakan Candi Borobudur ini masih belum ditemukan dan belum berhasil diringkus oleh kepolisian Indonesia hingga saat ini.

    Tanggal kejadian peristiwa ini sering dikutip secara salah kaprah oleh pengguna blog di dunia maya sebagai tanggal 15 Januari dari sumber majalah TEMPO.
  • 2008 - Bahasa Eyak di Alaska punah seiring dengan meninggalnya penutur asli terakhir.

    Eyak adalah bahasa yang telah lenyap yang dahulu dituturkan di dekat muara Sungai Copper, Alaska bagian tengah-selatan.

    Marie Smith Jones (14 Mei 1918 – 21 Januari 2008) dari Cordova adalah penutur asli terakhir bahasa tersebut, juga orang Eyak murni. Karena kematian penutur aslinya, Eyak menjadi simbol perlawanan atas kepunahan bahasa.

    Penyebaran bahasa Inggris dan tekanan atas bahasa asli bukan satu-satunya alasan atas menurunnya jumlah penutur bahasa Eyak. Migrasi suku Tlingit ke arah utara di sekitar Yakutat pada masa prakontak mendorong penggunaan bahasa Tlingit daripada Eyak di sepanjang Pesisir Pasifik Alaska. Bahasa Eyak juga ditekan dari daerah sekelilingnya ke baratm suku Alutiiq di Teluk Pangeran William, juga sejumlah tekanan dari suku-suku di lembah Sungai Copper. Budaya Eyak dan Tlingit mulai bergabung di sepanjang Pesisir Teluk, dan sejumlah penutur asli Eyak diserap ke dalam populasi Tlingit. Hal ini mengakibatkan penggantian bahasa Eyak ke bahasa Tlingit di antara sebagian besar kelompok campuran tersebut setelah beberapa generasi, seperti yang dilaporkan dalam sejarah tuturan suku Tlingit.

    Kerabat terdekat bahasa Eyak adalah bahasa Athabaska. Kluster Eyak-Athabaska, bersama dengan Tlingit membentuk pembagian dasar filum bahasa Na-Dene.

    Sejumlah nama tempat berbahasa Tlingit di sekitar Pesisir Teluk diturunkan dari bahasa Eyak; di dalam bahasa Tlingit sendiri arti nama tersebut gelap atau omong kosong, namun tradisi tuturan memelihara banyak etimologi Eyak. Keberadaan nama-nama Tlingit yang diturunkan dari bahasa Eyak di sepanjang sebagian besar pesisir ke arah Alaska tenggara merupakan bukti kuat bahwa sebaran bahasa Eyak pada masa prasejarah pernah jauh lebih besar ketimbang setelah kontak dengan bangsa Eropa. Hal ini menegaskan sejarah tutur migrasi Tlingit dan Eyak di seantero kawasan ini.




Wikipedia
History.com




-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

22 Januari


  • 1879 - Pasukan Britania Raya di tanah Zulu mundur setelah Pertempuran Isandlwana.

    300px-Isandlwana.jpg

    Pertempuran Isandlwana adalah pertempuran yang terjadi selama Perang Inggris-Zulu. Pada pertempiran ini, tentara Zulu berhasil mengalahkan pasukan gabungan Britania Raya dengan penduduk asli pada tanggal 22 Januari 1879. Zulu melancarkan serangan mendadak terhadap kemah Britania di dekat pegunungan Isandlwana. (Isandlwana terletak 10 mil di sebelah timur sungai Tugela di Zululand, Afrika Selatan.) Tentara Britania dipimpin oleh Henry Pulleine dan Anthony Durnford. Pertempuran ini merupakan kekalahan besar bagi Britania. Namun, akibat kekalahan ini, Britania menggunakan pendekatan yang lebih agresif terhadap Zulu.
  • 1905 - Demonstrasi damai yang dipimpin oleh pastor Georgi Gapon dibubarkan secara keras dengan pembantaian di luar istana musim dingin St. Petersburg pada hari Minggu Berdarah.

    250px-Bloody_sunday.jpg

    Minggu Berdarah adalah sebuah insiden pada 22 Januari 1905 di Saint Petersburg, Russia, di mana demonstrasi yang tak bersenjata dan damai menyatakan petisi kepada Tsar Nicholas II ditembaki oleh Penjaga Kenegaraan. Acara ini diatur oleh George Gapon, yang dibayar oleh Okhrana, polisi rahasia Tsar, dan dianggap sebagai agen provokator. Kejadian ini merupakan kesalahan fatal bagi Okhrana, dan sebuah kejadian dengan konsekuensi yang mematikan bagi rejim Tsar, karena membantai orang biasa. Tsar tak pernah disalahkan sepenuhnya karena dia tidak ada di kota pada saat kejadian.

    Kejadian ini memicu aktivitas revolusi di Rusia yang mengakibatkan Revolusi Rusia 1905.
  • 1980 - Andrei Sakharov, tokoh Soviet dalam pembuatan bom hidrogen, ditahan di Moskwa dan dibuang ke Gorki.

    Andrei Dmitrievich Sakharov (21 Mei 1921 – 14 Desember 1989), ialah fisikawan nuklir Soviet. Ia juga pembangkang dan aktivis HAM terkemuka. Sakharov adalah advokat kebebasan sipil dan reformasi di Uni Soviet. Pada 1975, ia menerima Hadiah Nobel Perdamaian untuk gerakan hak asasi manusianya.



Wikipedia
The Zulu War: Isandhlwana to Ulundi, M Barthrop
History.com





-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

23 Januari

  • 1579 - Persetujuan Utrecht ditandatangani, sehingga menyatukan provinsi-provinsi di sebelah utara Belanda.
  • 1947 - Megawati Soekarnoputri, yang kemudian menjadi Presiden Indonesia kelima, lahir di Yogyakarta.

    225px-President_Megawati_Sukarnoputri_-_Indonesia.jpg

    Megawati Soekarnoputri atau umum dikenal sebagai Mega (lahir di Yogyakarta, 23 Januari 1947; umur 65 tahun) adalah Presiden Indonesia yang kelima yang menjabat sejak 23 Juli 2001 – 20 Oktober 2004. Ia merupakan presiden wanita Indonesia pertama dan anak presiden Indonesia pertama yang mengikuti jejak ayahnya menjadi presiden. Pada 20 September 2004, ia kalah oleh Susilo Bambang Yudhoyono dalam tahap kedua pemilu presiden 2004.

    Ia menjadi presiden setelah MPR mengadakan Sidang Istimewa MPR pada tahun 2001. Sidang Istimewa MPR diadakan dalam menanggapi langkah Presiden Abdurrahman Wahid (Gus Dur) yang membekukan lembaga MPR/DPR dan Partai Golkar. Ia dilantik pada 23 Juli 2001. Sebelumnya dari tahun 1999-2001, ia menjabat Wakil Presiden di bawah Gus Dur.

    Megawati juga merupakan ketua umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) sejak memisahkan diri dari Partai Demokrasi Indonesia pada tahun 1999.

    Kehidupan awal

    Megawati adalah anak kedua Presiden Soekarno yang telah memproklamasikan kemerdekaan Indonesia pada 17 Agustus 1945. Ibunya Fatmawati kelahiran Bengkulu di mana Sukarno dahulu diasingkan pada masa penjajahan belanda. Megawati dibesarkan dalam suasana kemewahan di Istana Merdeka.

    Dia pernah menuntut ilmu di Universitas Padjadjaran di Bandung (tidak sampai lulus) dalam bidang pertanian, selain juga pernah mengenyam pendidikan di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (tetapi tidak sampai lulus).

    Karier politik Mega yang penuh liku seakan sejalan dengan garis kehidupan rumah tangganya yang pernah mengalami kegagalan. Suami pertamanya, seorang pilot AURI, tewas dalam kecelakaan pesawat di laut sekitar Biak, Irian Jaya. Waktu itu usia Mega masih awal dua puluhan dengan dua anak yang masih kecil. Namun, ia menjalin kasih kembali dengan seorang pria asal Mesir, tetapi pernikahannya tak berlangsung lama. Kebahagiaan dan kedamaian hidup rumah tangganya baru dirasakan setelah ia menikah dengan Moh. Taufiq Kiemas, rekannya sesama aktivis di GMNI dulu, yang juga menjadi salah seorang penggerak Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).
  • 1950 - Peristiwa Kudeta APRA di Bandung, Jawa Barat yang dipimpin mantan komandan DST (Pasukan Khusus) KNIL Raymond Westerling.

    Peristiwa Kudeta Angkatan Perang Ratu Adil atau Kudeta 23 Januari adalah peristiwa yang terjadi pada 23 Januari 1950 dimana kelompok milisi Angkatan Perang Ratu Adil (APRA) yang ada di bawah pimpinan mantan Kapten KNIL Raymond Westerling yang juga mantan komandan Depot Speciale Troepen (Pasukan Khusus) KNIL, masuk ke kota Bandung dan membunuh semua orang berseragam TNI yang mereka temui. Aksi gerombolan ini telah direncanakan beberapa bulan sebelumnya oleh Westerling dan bahkan telah diketahui oleh pimpinan tertinggi militer Belanda.

    Pada bulan November 1949, dinas rahasia militer Belanda menerima laporan, bahwa Westerling telah mendirikan organisasi rahasia yang mempunyai pengikut sekitar 500.000 orang. Laporan yang diterima Inspektur Polisi Belanda J.M. Verburgh pada 8 Desember 1949 menyebutkan bahwa nama organisasi bentukan Westerling adalah "Ratu Adil Persatuan Indonesia" (RAPI) dan memiliki satuan bersenjata yang dinamakan Angkatan Perang Ratu Adil (APRA). Pengikutnya kebanyakan adalah mantan anggota KNIL dan yang melakukan desersi dari pasukan khusus KST/RST. Dia juga mendapat bantuan dari temannya orang Tionghoa, Chia Piet Kay, yang dikenalnya sejak berada di kota Medan.

    Pada 5 Desember malam, sekitar pukul 20.00 Westerling menelepon Letnan Jenderal Buurman van Vreeden, Panglima Tertinggi Tentara Belanda, pengganti Letnan Jenderal Spoor. Westerling menanyakan bagaimana pendapat van Vreeden, apabila setelah penyerahan kedaulatan Westerling berencana melakukan kudeta terhadap Sukarno dan kliknya. Van Vreeden memang telah mendengar berbagai kabar, antara lain ada sekelompok militer yang akan mengganggu jalannya penyerahan kedaulatan. Juga dia telah mendengar mengenai kelompoknya Westerling.

    Jenderal van Vreeden, sebagai yang harus bertanggung-jawab atas kelancaran "penyerahan kedaulatan" pada 27 Desember 1949, memperingatkan Westerling agar tidak melakukan tindakan tersebut, tapi van Vreeden tidak segera memerintahkan penangkapan Westerling.

    Pada hari Kamis tanggal 5 Januari 1950, Westerling mengirim surat kepada pemerintah RIS yang isinya adalah suatu ultimatum. Ia menuntut agar Pemerintah RIS menghargai negara-negara bagian, terutama Negara Pasundan serta Pemerintah RIS harus mengakui APRA sebagai tentara Pasundan. Pemerintah RIS harus memberikan jawaban positif dalm waktu 7 hari dan apabila ditolak, maka akan timbul perang besar.

    Ultimatum Westerling ini tentu menimbulkan kegelisahan tidak saja di kalangan RIS, namun juga di pihak Belanda dan dr. H.M. Hirschfeld (kelahiran Jerman), Nederlandse Hoge Commissaris (Komisaris Tinggi Belanda) yang baru tiba di Indonesia. Kabinet RIS menghujani Hirschfeld dengan berbagai pertanyaan yang membuatnya menjadi sangat tidak nyaman. Menteri Dalam Negeri Belanda, Stikker menginstruksikan kepada Hirschfeld untuk menindak semua pejabat sipil dan militer Belanda yang bekerjasama dengan Westerling.

    Pada 10 Januari 1950, Hatta menyampaikan kepada Hirschfeld, bahwa pihak Indonesia telah mengeluarkan perintah penangkapan terhadap Westerling. Sebelum itu, ketika A.H.J. Lovink masih menjabat sebagai Wakil Tinggi Mahkota Kerajaan Belanda, dia telah menyarankan Hatta untuk mengenakan pasal exorbitante rechten terhadap Westerling. Saat itu Westerling mengunjungi Sultan Hamid II di Hotel Des Indes, Jakarta. Sebelumnya, mereka pernah bertemu bulan Desember 1949. Westerling menerangkan tujuannya, dan meminta Hamid menjadi pemimpin gerakan mereka. Hamid ingin mengetahui secara rinci mengenai organisasi Westerling tersebut. Namun dia tidak memperoleh jawaban yang memuaskan dari Westerling. Pertemuan hari itu tidak membuahkan hasil apapun. Setelah itu tak jelas pertemuan berikutnya antara Westerling dengan Hamid. Dalam otobiografinya, Mémoires, yang terbit tahun 1952, Westerling menulis, bahwa telah dibentuk Kabinet Bayangan di bawah pimpinan Sultan Hamid II dari Pontianak, oleh karena itu dia harus merahasiakannya.

    Pertengahan Januari 1950, Menteri UNI dan Urusan Provinsi Seberang Lautan, Mr. J.H. van Maarseven berkunjung ke Indonesia untuk mempersiapkan pertemuan Uni Indonesia-Belanda yang akan diselenggarakan pada bulan Maret 1950. Hatta menyampaikan kepada Maarseven, bahwa dia telah memerintahkan kepolisian untuk menangkap Westerling.

    Ketika berkunjung ke Belanda, Menteri Perekonomian RIS Juanda pada 20 Januari 1950 menyampaikan kepada Menteri Götzen, agar pasukan elit RST yang dipandang sebagai faktor risiko, secepatnya dievakuasi dari Indonesia. Sebelum itu, satu unit pasukan RST telah dievakuasi ke Ambon dan tiba di Ambon tanggal 17 Januari 1950. Pada 21 Januari Hirschfeld menyampaikan kepada Götzen bahwa Jenderal Buurman van Vreeden dan Menteri Pertahanan Belanda Schokking telah menggodok rencana untuk evakuasi pasukan RST.

    Pada 22 Januari pukul 21.00 dia telah menerima laporan, bahwa sejumlah anggota pasukan RST dengan persenjataan berat telah melakukan desersi dan meninggalkan tangsi militer di Batujajar.

    Mayor KNIL G.H. Christian dan Kapten KNIL J.H.W. Nix melaporkan, bahwa kompi "Erik" yang berada di Kampemenstraat malam itu juga akan melakukan desersi dan bergabung dengan APRA untuk ikut dalam kudeta, namun dapat digagalkan oleh komandannya sendiri, Kapten G.H.O. de Witt. Engles segera membunyikan alarm besar. Dia mengontak Letnan Kolonel TNI Sadikin, Panglima Divisi Siliwangi. Engles juga melaporkan kejadian ini kepada Jenderal Buurman van Vreeden di Jakarta.

    Antara pukul 8.00 dan 9.00 dia menerima kedatangan komandan RST Letkol Borghouts, yang sangat terpukul akibat desersi anggota pasukannya. Pukul 9.00 Engles menerima kunjungan Letkol. Sadikin. Ketika dilakukan apel pasukan RST di Batujajar pada siang hari, ternyata 140 orang yang tidak hadir. Dari kamp di Purabaya dilaporkan, bahwa 190 tentara telah desersi, dan dari SOP di Cimahi dilaporkan, bahwa 12 tentara asal Ambon telah desersi.

    Namun upaya mengevakuasi Regiment Speciale Troepen (RST), gabungan baret merah dan baret hijau telah terlambat untuk dilakukan. Dari beberapa bekas anak buahnya, Westerling mendengar mengenai rencana tersebut, dan sebelum deportasi pasukan RST ke Belanda dimulai, pada 23 Januari 1950, Westerling melancarkan kudetanya. Subuh pukul 4.30, Letnan Kolonel KNIL T. Cassa menelepon Jenderal Engles dan melaporkan: "Satu pasukan kuat APRA bergerak melalui Jalan Pos Besar menuju Bandung."

    Westerling dan anak buahnya menembak mati setiap anggota TNI yang mereka temukan di jalan. 94 anggota TNI tewas dalam pembantaian tersebut, termasuk Letnan Kolonel Lembong, sedangkan di pihak APRA, tak ada korban seorang pun.

    Sementara Westerling memimpin penyerangan di Bandung, sejumlah anggota pasukan RST dipimpin oleh Sersan Meijer menuju Jakarta dengan maksud untuk menangkap Presiden Soekarno dan menduduki gedung-gedung pemerintahan. Namun dukungan dari pasukan KNIL lain dan Tentara Islam Indonesia (TII) yang diharapkan Westerling tidak muncul, sehingga serangan ke Jakarta gagal dilakukan.

    Setelah puas melakukan pembantaian di Bandung, seluruh pasukan RST dan satuan-satuan yang mendukungnya kembali ke tangsi masing-masing. Westerling sendiri berangkat ke Jakarta, dan pada 24 Januari 1950 bertemu lagi dengan Sultan Hamid II di Hotel Des Indes. Hamid yang didampingi oleh sekretarisnya, dr. J. Kiers, melancarkan kritik pedas terhadap Westerling atas kegagalannya dan menyalahkan Westerling telah membuat kesalahan besar di Bandung. Tak ada perdebatan, dan sesaat kemudian Westerling pergi meninggalkan hotel.

    Setelah itu terdengar berita bahwa Westerling merencanakan untuk mengulang tindakannya. Pada 25 Januari, Hatta menyampaikan kepada Hirschfeld, bahwa Westerling, didukung oleh RST dan Darul Islam, akan menyerbu Jakarta. Engles juga menerima laporan, bahwa Westerling melakukan konsolidasi para pengikutnya di Garut, salah satu basis Darul Islam waktu itu.

    Aksi militer yang dilancarkan oleh Westerling bersama APRA yang antara lain terdiri dari pasukan elit tentara Belanda, menjadi berita utama media massa di seluruh dunia. Hugh Laming, koresponden Kantor Berita Reuters yang pertama melansir pada 23 Januari 1950 dengan berita yang sensasional. Osmar White, jurnalis Australia dari Melbourne Sun memberitakan di halaman muka: "Suatu krisis dengan skala internasional telah melanda Asia Tenggara." Duta Besar Belanda di Amerika Serikat, van Kleffens melaporkan bahwa di mata orang Amerika, Belanda secara licik sekali lagi telah mengelabui Indonesia, dan serangan di Bandung dilakukan oleh "de zwarte hand van Nederland" (tangan hitam dari Belanda).
  • 1968 - USS Pueblo direbut pasukan Korea Utara, yang mengklaim bahwa kapal tersebut telah memasuki wilayah perairan mereka untuk kegiatan mata-mata.





    Wikipedia





    -dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

24 Januari


  • 41 - Caligula, Kaisar Romawi dibunuh oleh prajuritnya.
  • 1908 - Robert Baden-Powell memulai gerakan Kepanduan.

    150px-Baden-Powell_USZ62-96893_%28cropped%29.png

    Baden-Powell dilahirkan di Paddington, London pada 1857. Dia adalah anak ke-6 dari 8 anak profesor Savilian yang mengajar geometri di Oxford. Ayahnya, pendeta Harry Baden-Powell, meninggal ketika dia berusia 3 tahun, dan ia dibesarkan oleh ibunya, Henrietta Grace Smith, seorang wanita yang berketetapan bahwa anak-anaknya harus berhasil. Baden-Powell berkata tentang ibunya pada 1933, "Rahasia keberhasilan saya adalah ibu saya."

    Selepas menghadiri Rose Hill School, Tunbridge Wells, Baden-Powell dianugerahi beasiswa untuk sekolah umum Charterhouse. Perkenalannya kepada kemahiran pramuka adalah memburu dan memasak hewan - dan menghindari guru - di hutan yang berdekatan, yang juga merupakan kawasan terlarang. Dia juga bermain piano dan biola, mampu melukis dengan baik dengan menggunakan kedua belah tangan dengan tangkas, dan gemar bermain drama. Masa liburan dihabiskan dengan ekspedisi belayar atau berkanu dengan saudara-saudaranya.

    Dia mengarang beberapa buku, di antaranya yakni jungle book, girl guides, scouiting for boys, aids to scouting, rovering to succes.

    Pada tahun 1876, Baden-Powell bergabung dengan 13th Hussars di India. Pada tahun 1895 dia bertugas dengan dinas khusus di Afrika dan pulang ke India pada tahun 1897 untuk memimpin 5th Dragoon Guards.

    Baden-Powell saling berlatih dan mengasah kemahiran kepanduannya dengan suku Zulu pada awal 1880-an di jajahan Natal Afrika Selatan di mana resimennya ditempatkan dan ia diberi penghargaan karena keberaniannya. Ada 3 penghargaan yang diberi angkatan perang Zulu yaitu:
    • impeesa : serigala yang tak pernah tidur, karena dia sering berjaga-jaga saat malam.
    • kantankye : orang pemakai topi lebar, karena dia selalu memakai topi lebar.
    • m'hlalapanzi: orang bertiarap yang siap menembak.

    Kemahirannya mengagumkan dan dia kemudian dipindahkan ke dinas rahasia Inggris. Dia sering bertugas dengan menyamar sebagai pengumpul kupu-kupu, memasukkan rancangan instalasi militer ke dalam lukisan-lukisan sayap kupu-kupunya.

    Baden-Powell kemudian ditempatkan di dinas rahasia selama 3 tahun di daerah Mediterania yang berbasis di Malta. Dia kemudian memimpin gerakan ketentaraannya yang berhasil di Ashanti, Afrika, dan pada usia 40 dipromosikan untuk memimpin 5th Dragoon Guards pada tahun 1897. Beberapa tahun kemudian, dia menulis buku panduan ringkas bertajuk "Aids to Scouting", ringkasan ceramah yang dia berikan mengenai peninjau ketentaraan, untuk membantu melatih perekrutan tentara baru. Menggunakan buku ini dan kaidah lain, ia melatih mereka untuk berpikir sendiri, menggunakan daya usaha sendiri, dan untuk bertahan hidup dalam hutan.

    Baden-Powell kembali ke Afrika Selatan sebelum Perang Boer dan terlibat dalam beberapa tindakan melawan Zulu. Dinaikkan pangkatnya pada masa Perang Boer menjadi kolonel termuda dalam dinas ketentaraan Britania, dia bertanggung jawab untuk organisasi pasukan perintis yang membantu tentara biasa. Ketika merencanakan hal ini, dia terperangkap dalam pengepungan Mafeking, dan dikelilingi oleh tentara Boer yang melebihi 8.000 orang. Walaupun berjumlah lebih kecil, garnisun itu berhasil bertahan dalam pengepungan selama 217 hari. Sebagian besar keberhasilan itu dikatakan sebagai hasil beberapa muslihat yang dilaksanakan atas perintah Baden-Powell sebagai komandan garnisun. Ranjau-ranjau palsu ditanam, dan tentaranya diperintah untuk menghindari pagar kawat olok-olok (tidak ada) saat bergerak antara parit kubu.

    Baden-Powell melaksanakan kebanyakan kerja peninjauan secara pribadi dan membina pasukan kanak-kanak asli untuk berjaga dan membawa pesan-pesan, kadang menembus pertahanan lawan. Banyak dari anak-anak ini kehilangan nyawanya dalam melaksanakan tugas. Baden-Powell amat kagum dengan keberanian mereka dan kesungguhan mereka yang ditunjukkan ketika melaksanakan tugas. Pengepungan itu dibubarkan oleh Pembebasan Mafeking pada 16 Mei 1900. Naik pangkat sebagai Mayor Jendral, Baden-Powell menjadi pahlawan nasional.

    Setelah mengurusi pasukan polisi Afrika Selatan Baden-Powell kembali ke Inggris untuk bertugas sebagai Inspektur Jendral pasukan berkuda pada tahun 1903.

    Setelah kembali, Baden-Powell mendapati buku panduan ketentaraannya "Aids to Scouting" telah menjadi buku terlaris, dan telah digunakan oleh para guru dan organisasi pemuda.

    Kembali dari pertemuan dengan pendiri Boys' Brigade, Sir William Alexander Smith, Baden-Powell memutuskan untuk menulis kembali Aids to Scouting agar sesuai dengan pembaca remaja, dan pada tahun 1907 membuat satu perkemahan di Brownsea Island bersama dengan 22 anak lelaki yang berlatar belakang berbeda, untuk menguji sebagian dari idenya. Buku "Scouting for Boys" kemudian diterbitkan pada tahun 1908 dalam 6 jilid.

    Kanak-kanak remaja membentuk "Scout Troops" secara spontan dan gerakan Pramuka berdiri tanpa sengaja, pada mulanya pada tingkat nasional, dan kemudian pada tingkat internasional. Gerakan pramuka berkembang seiring dengan Boys' Brigade. Suatu pertemuan untuk semua pramuka diadakan di Crystal Palace di London pada 1908, di mana Baden-Powell menemukan gerakan Pandu Puteri yang pertama. Pandu Puteri kemudian didirikan pada tahun 1910 di bawah pengawasan saudara perempuan Baden-Powell, Agnes Baden-Powell.

    Walaupun dia sebenarnya dapat menjadi Panglima Tertinggi, Baden Powell memuutuskan untuk berhenti dari tentara pada tahun 1910 dengan pangkat Letnan Jendral menuruti nasihat Raja Edward VII, yang mengusulkan bahawa ia lebih baik melayani negaranya dengan memajukan gerakan Pramuka.

    Pada Januari 1912 Baden-Powell bertemu calon isterinya Olave Soames di atas kapal penumpang (Arcadia) dalam perjalanan ke New York untuk memulai Lawatan Pramuka Dunia. Olave berusia 23, Baden-Powell 55, dan mereka berkongsi tanggal lahir. Mereka bertunangan pada September tahun yang sama dan menjadi sensasi pers, mungkin karena ketenaran Baden-Powell, karena perbedaan usia seperti itu lazim pada saat itu. Untuk menghindari gangguan pihak pers, mereka melangsungkan pernikahan secara rahasia pada 30 Oktober 1912. Dikatakan bahwa Baden-Powell hanya memiliki satu petualangan lain dengan wanita (pertunganannya yang gagal dengan Juliette Magill Kinzie Gordon).

    Pramuka Inggris menyumbang satu penny masing-masing dan mereka membelikan Baden-Powel hadiah pernikahan, yaitu sebuah mobil Rolls Royce.

    Dua penulis biografi Baden-Powell, Michael Rosenthal dari Columbia University dan Tim Jeal, menganggap bahwa ia adalah homoseksual yang tertekan. Buku Tim Jeal yang diriset selama lebih dari 5 tahun, diterbitkan oleh Yale University Press dan diterima dengan baik oleh New York Times, Washington Post dan penerbitan-penerbitan terkemuka lain.

    Selain bukti-bukti lain, Jeal menyebutkan suatu contoh kejadian di bulan November 1919. Ketika mengunjungi Charterhouse, sekolahnya dulu, Baden-Powell tinggal bersama teman lamanya, A. H. Tod, seorang guru lajang dan pemilik rumah yang telah mengambil foto-foto telanjang murid-muridnya sebagai bagian dari kumpulan foto mengenai sekolah. Dalam buku hariannya, Baden-Powell menulis tentang hal ini: "Tinggal dengan Tod. Foto-foto anak laki-laki telanjang dan pohon-pohon yang diambil oleh Tod. Bagus sekali." Dalam surat-surat selanjutnya kepada Tod mengenai memulai gerakan Pramuka di sekolah itu, Baden-Powell menyebut bahwa ia akan segera berkunjung kembali dan menambahkan: "Mungkin saya ingin melihat kembali foto-fotomu yang indah itu."

    Foto-foto Tod bertahan sampai tahun 1960-an, ketika mereka dihancurkan mungkin untuk "melindungi reputasi Tod." Namun R. Jenkyns mengatakan bahwa album tersebut mengandung foto-foto anak laki-laki telanjang dalam pose-pose yang, menurut pendapatnya, "dibuat-buat dan artifisial." Tidak ada alasan untuk mencurigai bahwa Tod atau Powell memiliki tujuan buruk, dan foto-foto tersebut dibuat sesuai dengan tradisi pada saat itu mengenai seni yang juga ditampilkan dalam lukisan-lukisan Henry Scott Tuke, foto-foto Baron Wilhelm von Gloeden, dan lain-lain.

    Jeal juga menyebutkan bahwa Baden-Powell "...tetap memuji tubuh laki-laki ketika telanjang dan merendahkan tubuh wanita. Di Gilwell park, tempat perkemahan Pramuka di hutan Epping, ia selalu menikmati pemandangan anak-anak laki-laki berenang telanjang, dan kadang-kadang berbincang dengan mereka setelah mereka 'melepas baju mereka.'" (pembicaraan pribadi antara Jeal dan anggota-anggota Pramuka lama).

    Walaupun menikmati keindahan anak-anak laki-laki, Baden-Powell tidak diketahui pernah bertindak dalam ketertarikannya dengan anak laki-laki. Sebaliknya, ia sangat teguh berpendapat untuk menekan keinginan seksual, terutama dalam komunikasinya dengan anak-anak laki-laki. Ia memasukkan larangan yang jelas melawan masturbasi dalam panduan-panduan Pramuka awal (sedemikian jelasnya sehingga Cox, penerbitnya, menolak untuk mencetak hal ini sebelum bahasanya diperhalus), dan sampai usia 80-an terus bersurat dengan anggota-anggota Pramuka dan memerintahkan mereka untuk mengendalikan keinginan mereka untuk "merusak diri sendiri." Ia percaya pada pendapat saat itu bahwa hal ini menyebabkan penyakit, kegilaan dan impotensi seksual. Pandangan-pandangannya tidak disetujui oleh semua orang. Dr. F. W. W. Griffin, editor The Scouter, menulis pada 1930 dalam buku untuk Rover Scouts bahwa godaan untuk bermasturbasi adalah "tahapan yang cukup alami dalam perkembangan" dan merujukkan anggota-anggota Pramuka kepada sebuah buku oleh H. Havelock Ellis yang berpendapat bahwa "usaha untuk mencapai hidup tanpa seks adalah kesalahan serius." (Tim Jeal, Baden-Powell: Founder of the Boy Scouts 1989, hal. 93-94)
  • 1927 - Alfred Hitchcock merilis film pertamanya, The Pleasure Garden, di Inggris.

    Sir Alfred Joseph Hitchcock (lahir di Leytonstone, London, Inggris, 13 Agustus 1899 – meninggal di Bel Air, Los Angeles, California, Amerika Serikat, 29 April 1980 pada umur 80 tahun) adalah seorang sutradara asal Inggris yang terkenal dengan film-film thriller-nya. Terpengaruh oleh gerakan ekspresionisme di Jerman, dia kemudian memulai debut sutradaranya di Inggris sebelum akhirnya bekerja di Amerika Serikat pada tahun 1939. Dengan film-filmnya yang berjumlah lebih dari 50 buah sepanjang enam dekade kariernya, menjadikannya sebagai salah satu sutradara terbaik dan terpopuler sepanjang zaman. Inovasi dan visinya telah memengaruhi begitu banyak pembuat film, produser, dan juga aktor.
  • 1946 - Tentara keselamatan rakyat (TKR) berganti nama menjadi Tentara republik Indonesia (TRI).
  • 1984 - Komputer Macintosh yang pertama mulai dijual.

    Macintosh, atau disingkat Mac, adalah salah satu jenis komputer personal berbasis PowerPC yang diproduksi oleh Apple. Komputer ini dinamakan berdasarkan McIntosh, jenis apel yang disukai Jef Raskin. Macintosh diperkenalkan pertama kali pada bulan Januari 1984 lewat iklan Super Bowl yang fenomenal. Macintosh adalah komputer pertama yang memperkenalkan sistem antarmuka grafis (GUI). Pada waktu itu, langkah yang dilakukan Apple adalah sebuah perkembangan revolusioner dalam dunia komputer personal.

    Pembuatan Mac merupakan suatu wujud model integrasi vertikal yang mana Apple memfasilitasi seluruh aspek perangkat keras dan juga sistem operasinya yang terinstal di dalam seluruh komputer Mac. Hal ini berbeda dengan komputer tipe PC pada umumnya, di mana banyak produsen membuat dan mengintegrasikan perangkat keras dengan sistem operasi yang dibuat oleh produsen lain. Sementara itu, Apple secara eksklusif membuat perangkat keras Mac dan mengatur bagaimana sistem internalnya, desain, dan juga harganya. Tidak hanya itu, Apple juga tidak melisensikan Mac OS X untuk komputer non-Apple.



Wikipedia
History.com





-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

25 Januari

  • 1919 - Liga Bangsa-Bangsa didirikan.

    Liga Bangsa-Bangsa (LBB) adalah sebuah organisasi internasional yang didirikan setelah Konferensi Perdamaian Paris 1919, tepatnya pada 25 Januari 1920. Fungsi-fungsi utamanya termasuk melucuti senjata, mencegah perang melalui keamanan kolektif, menyelesaikan pertentangan antara negara-negara melalui negosiasi dan diplomasi, serta memperbaiki kesejahteraan hidup global.

    Ide untuk mendirikan LBB dicetuskan Presiden Amerika Serikat Woodrow Wilson meskipun AS sendiri kemudian tidak pernah bergabung dengan organisasi ini. Sejumlah 42 negara menjadi anggota saat LBB didirikan. 23 di antaranya tetap bertahan sebagai anggota hingga LBB dibubarkan pada 1946. Antara 1920-1937, 21 negara masuk menjadi anggota, namun tujuh di antara keduapuluh satu anggota tambahan ini kemudian mengundurkan diri (ada yang dikeluarkan) sebelum 1946.

    LBB tidak mempunyai angkatan bersenjata dan bergantung kepada kekuatan internasional untuk menjaga agar resolusi-resolusinya dipatuhi. Meskipun awalnya menunjukkan keberhasilan dalam menjalankan tugasnya, LBB akhirnya gagal mencegah berbagai serangan yang dilakukan Kekuatan Poros pada tahun 1930-an. Munculnya Perang Dunia II kembali memperjelas keadaan bahwa LBB telah gagal dalam tugasnya mencegah pecahnya perang. Setelah Perang Dunia II, pada 18 April 1946, LBB resmi dibubarkan dan digantikan oleh Perserikatan Bangsa-Bangsa.
  • 1949 - Pemilu pertama Israel - David Ben-Gurion menjadi Perdana Menteri.

    David Ben-Gurion adalah Perdana Menteri Israel pertama. Gairah Ben-Gurion untuk Zionisme, yang dimulai sejak awal kehidupan, membawanya menjadi seorang pemimpin Zionis besar, dan sebagai kepala Badan Yahudi, ia menjadi de facto pemimpin komunitas Yahudi di Palestina, dan sebagian besar memimpin perjuangan untuk kemerdekaan negara Yahudi di Palestina. Pada tahun 1948, ia secara resmi menyatakan pendirian Negara Israel, dan dialah yang pertama menandatangani Deklarasi Kemerdekaan Israel. Ben-Gurion memimpin pemerintah sementara Israel selama Perang Arab-Israel 1948, dan menyatukan berbagai milisi Yahudi ke dalam Angkatan Pertahanan Israel (IDF). Setelah perang, Ben-Gurion pertama menjabat sebagai Perdana Menteri Israel. Sebagai Perdana Menteri, ia membantu membangun lembaga-lembaga negara, memimpin berbagai proyek nasional yang ditujukan untuk pembangunan negara. Dia juga mengawasi penyerapan sejumlah besar orang Yahudi dari seluruh dunia. Pada tahun 1953, ia mengundurkan diri dan menjabat sebagai Menteri Pertahanan, sebelum kembali menempati posisi itu pada tahun 1955. Di bawah kepemimpinannya, Israel menanggapi agresif terhadap serangan gerilya Arab, dan pada tahun 1956, menyerbu Mesir bersama dengan pasukan Inggris dan Perancis setelah Mesir menasionalisasi Terusan Suez. Ia mengundurkan diri dari jabatannya pada tahun 1963, dan pensiun dari kehidupan politik pada tahun 1970. Dia kemudian pindah ke Sde Boker, sebuah kibbutz di gurun Negev, di mana dia tinggal sampai kematiannya
  • 1971 - Idi Amin memimpin sebuah kudeta yang menjatuhkan Milton Obote dan menjadi presiden Uganda.
  • 1981 - Kapal Tampomas II tenggelam di perairan Masalembo, Sulawesi.

    KMP-tampomas2-terbakar2.jpg

    KMP Tampomas II adalah kapal penumpang milik Pelni (Pelayaran Nasional Indonesia) yang mengalami kebakaran dan tenggelam di sekitar Kepulauan Masalembo di (114°25′60″BT — 5°30′0″LS) Laut Jawa (termasuk ke dalam wilayah administratif Provinsi Jawa Timur). Kapal yang dinakhodai oleh Kapten Rivai ini sedang menempuh perjalanan dari Jakarta menuju Sulawesi dan karam pada tanggal 27 Januari 1981. Musibah ini menyebabkan tewasnya ratusan penumpang kapal tersebut.

    KMP Tampomas II yang semula bernama MV Great Emerald diproduksi tahun 1956, tergolong jenis Kapal RoRo (Roll On-Roll Off) dengan tipe Screw Steamer berukuran 6139 GRT (Gross Registered Tonnage) dan berbobot mati 2.419.690 DWT (Dead-Weight Tonnage). Dimodifikasi ulang (Retrofit) tahun 1971 di Taiwan. Kapal ini berkapasitas 1250-1500 orang penumpang, dengan kecepatan maksimum 19.5 knot. Memiliki lebar 22 meter dan Panjang 125,6 meter.

    Kapal ini dibeli oleh PT. PANN (Pengembangan Armada Niaga Nasional) dari Pihak Jepang, Comodo Marine Co. SA seharga US$ 8.3 Juta. Kemudian PT. PELNI (Pelayaran Nasional Indonesia) membeli secara mengangsur selama sepuluh tahun kepada PT. PANN. Berbagai pihak telah heran akan mahalnya harga kapal ini, mengingat pernah ditawarkan ke Perushaan Pelayaran Swasta lain hanya seharga US$ 3.6 Juta. Berbagai pihak, termasuk Jepang sendiri telah menyatakan kapal ini afkir karena telah berumur 25 tahun. Begitu dioperasikan, kapal penumpang ini langsung dipacu untuk melayani jalur Jakarta-Padang dan Jakarta-Ujungpandang yang memang padat. Setiap selesai pelayaran, kapal ini hanya diberi waktu istirahat selama 4 jam dan harus siap untuk melayani pelayaran selanjutnya. Perbaikan dan perawatan rutin terhadap mesin dan perlengkapan kapal pun hanya dapat dilaksanakan sekedarnya saja, padahal mengingat usianya yang sudah cukup berumur, seyogyanya kapal ini perlu mendapat perawatan yang jauh lebih cermat.

    Namun dibalik semua kejanggalan itu, kapal ini memulai Pelayaran Perdananya menuju Ujungpandang pada bulan Mei 1980. Pada pelayaran ini pun, yang diikuti oleh beberapa anggota DPR, sempat menyaksikan sendiri dan turut pula mempertanyakan perihal mesin yang sering mengalami kerusakan selama perjalanan. Anggota DPR dari Fraksi PDIP, Ahmad Soebagyo menyebutkan berbagai kejanggalan selama perjalanan diantaranya kapal yang berputar-putar dalam radius yang sama dikarenakan rusaknya salah satu Knop Otomatis pengatur mesin kapal, dan dibatalkannya Acara Show Kapal karena matinya aliran listrik dalam waktu yang lama.

    KMP Tampomas II bertolak dari Dermaga Tanjung Priok hari Sabtu, 24 Januari 1981 Pukul 19.00 WIB dengan tujuan Ujungpandang, perjalanan seyogyanya memakan waktu 2 hari 2 malam di atas laut, sehingga diperkirakan hari Senin, 26 Januari 1981 Pukul 10.00 WIB akan tiba. Seorang pemandu kapal menyebutkan bahwa salah satu mesin kapal telah mengalami kerusakan sebelum bertolak.

    Kapal membawa Puluhan Kendaraan Bermotor termasuk Mesin Giling SAKAI, Skuter Vespa, dll yang diletakkan di Cardeck. Berdasarkan Data Manifest Kapal menyebutkan, terdapat 191 Mobil dan 200 Motor di atas kapal. Dalam Pelayaran tersebut, sebanyak 1055 Penumpang Terdaftar dan 82 Awak Kapal berada di atas kapal. Estimasi Total Penumpang adalah 1442 termasuk penumpang gelap.

    24 Januari malam, tidak terjadi apa-apa. Yang terlihat hanyalah awan senja yang memukau dan pemandangan Laut Jawa yang datar. Namun diakui ombak Januari memang sangat besar dibandingkan di bulan-bulan lain, ombak setinggi 7-10 meter dengan kecepatan angin 15 knot sangat wajar terjadi. Di dalam kapal sendiri direncanakan sebuah Acara Show di Bar Kapal dengan Penyanyi Ida Farida dari Band Kapal. Namun berbagai tanda keanehan terjadi, diantaranya dibawakannya Lagu Salam Perpisahan oleh seorang yang bernama Ferry, yang kemudian tidak diketahui keberadaannya.

    25 Januari pagi, keadaan berlangsung seperti biasa. Namun, 25 Januari Malam, sekitar Pukul 20.00 WITA, dalam kondisi badai laut yang hebat, beberapa bagian mesin mengalami kebocoran bahan bakar, dan puntung rokok yang berasal dari ventilasi menyebabkan percikan api. Para kru melihat dan mencoba memadamkannya menggunakan tabung pemadam portabel, namun gagal. Api semakin menjalar ke kompartemen mesin karena pintu dek terbuka. Akibatnya selama 2 jam tenaga utama mati, dan generator darurat pun gagal (Failure) dan usaha pemadaman pun dihentikan karena sudah tidak memungkinkan. Ditambah dengan bahan bakar yang ternyata masih terdapat disetiap kendaraan, menyebabkan api merambat dan membakar semua dek dengan cepat. 30 menit setelah api muncul, para penumpang diperintahkan menuju dek atas dan langsung menaiki sekoci. Namun hal ini berlangsung lambat, karena hanya ada 1 pintu menuju dek atas. Begitu berada di dek atas, para ABK dan Mualim Kapal tidak ada yang memberitahu arah dan lokasi sekoci. Beberapa ABK malah dengan egois menurunkan sekoci bagi dirinya sendiri. Dari 6 sekoci yang ada, masing-masing hanya berkapasitas 50 orang. Sebagian penumpang nekat terjun bebas ke Laut, dan sebagian lagi menunggu dengan panik pertolongan selanjutnya.

    Tanggal 26 Januari pagi, Laut Jawa dilanda hujan yang sangat deras. Api mulai menjalar ke ruang mesin di mana terdapat bahan bakar yang tidak terisolasi. Akibatnya pagi hari tanggal 27 Januari, terjadi ledakan di ruang mesin dan membuatnya penuh oleh air laut. Ruang Propeller dan Ruang Generator turut pula terisi air laut, yang mengakibatkan Kapal miring 45 derajat.

    Akhirnya pada siang hari tanggal 27 Januari 1981 Pukul 12.45 WIB atau Pukul 13.45 WITA (sekitar 30 jam setelah percikan api pertama), KMP Tampomas II tenggelam ke dasar Laut Jawa untuk selamanya, bersama 288 korban tewas di Dek Bawah.
  • 2004 - Opportunity (MER-B) mendarat di permukaan Mars.

    MER-B (Mars Exploration Rover - B), juga disebut Opportunity, adalah misi eksplorasi Mars NASA dengan rover. MER-B berhasil mendarat di Meridiani Planum pada tanggal 25 Januari 2004 pukul 05:05 Ground UTC (13:15 waktu setempat), tiga minggu setelah kembarannya, Spirit (MER-A) mendarat di sisi lain planet.




Wikipedia
History.com




-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

26 Januari

  • 1500 - Penjelajah Spanyol Vicente Yáñez Pinzón mencapai pesisir utara Brasil.

    220px-Vicente_Y%C3%A1%C3%B1ez_Pinz%C3%B3n.jpg

    Vicente Yáñez Pinzón (Palos de la Frontera 1462 - Sevilla, 1514) ialah seorang pelaut dan penjelajah Spanyol. Pada tahun 1492, ia menjadi kapiten di karavel Niña. Bersama dengan Christopher Columbus dan kakaknya Martín dan Francisco, ia menjadi penjelajah pertama ke Dunia Baru.

    Pada tahun 1499, Pinzón berlayar ke pesisir Amerika Selatan. Pada tanggal 26 Januari 1500 ia mencapai pesisir Pernambuco, sekarang di Brasil. Menurut Perjanjian Tordesillas, Spanyol tidak dapat memberi penegasan apapun pada daerah itu, namun Pinzón menamai tempat itu Cabo de Santa Maria de la Consolación (Tanjung Santa Maria sang Pelipur Lara). Ia juga menemukan muara Sungai Amazon dan kemungkinan juga Sungai Oiapoque.

    Pada tahun 1505, Pinzón diangkat sebagai Gubernur Puerto Riko. Pinzón diperkirakan meninggal pada akhir September 1514. Pada peringatan 500 tahun atas penemuan Brasil, sebuah monumen didirikan di kampung halamannya Palos de la Frontera, pada tanggal 19 November 1999.
  • 1841 - Britania Raya secara resmi menduduki Hong Kong.
  • 1950 - India mengumumkan konstitusinya yang membentuk sebuah republik dan Rajendra Prasad dilantik sebagai presiden pertama.

    Dr. Rajendra Prasad (lahir di Jiradei, Bihar, 3 Desember 1884 – meninggal 28 Februari 1963 pada umur 78 tahun) adalah Presiden pertama Republik India.

    Ia menjabat selama 12 tahun dari 1950 hingga 1962. Ia adalah salah seorang arsitek Konstitusi India, dan pernah menjabat sebagai Presiden Majelis Konsituten yang merancang Konstitusi Republik pada 1948-1950. Prasad juga pernah menjadi Menteri Pangan dan Pertanian India dalam pemerintah merdeka pertama India.
  • 1980 - Israel dan Mesir menjalin hubungan diplomatik.
  • 1998 - Melalui televisi AS, Presiden Bill Clinton menyangkal memiliki hubungan dengan stafnya Monica Lewinsky.


    175px-Monica_lewinsky.jpg

    Lewinsky dilahirkan di San Francisco, dan dibesarkan di California Selatan di sebelah barat dari Los Angeles dan di Beverly Hills. Ayahnya berasal dari keturunan imigran Yahudi Jerman, sementara keluarga ibunya adalah imigran Yahudi dari Rusia. Setelah pindah dari kolese setempat, ia lulus dalam bidang psikologi dari Lewis & Clark College di Portland, Oregon pada 1995. Setelah itu ia pindah ke Washington, D.C. dan bekerja di Gedung Putih pada masa jabatan pertama Clinton sebagai presiden.

    Ketika bertugas di Gedung Putih, ia terlibat dalam hubungan seksual yang singkat dengan Presiden Clinton. Mereka berdua menyangkal bahwa hubungan itu mencakup hubungan seksual. Berita tentang skandal ini, dan penyelidikan yang dilakukan atasnya, serta usul pemecatan terhadap Bill Clinton, kemudian dikenal sebagai Skandal Lewinsky.

    Linda Tripp, seorang kepercayaan Lewinsky, diam-diam merekam percakapannya dengan Lewinsky sehubungan dengan skandalnya dengan Clinton. Belakangan Tripp menyerahkan pita-pita rekamannya kepada Kenneth Starr, seorang jaksa independen, yang mengalihkannya dari investigasi atas skandal Whitewater.

    Lewinsky mengakui bahwa dalam hubungannya dengan Clinton mereka melakukan seks oral di Oval Office. Hal ini dicatat dalam laporan Starr, yang akhirnya menyebabkan tuntutan pemecatan atas Bill Clinton dengan tuduhan berbohong di dalam keterangan di bawah sumpah dan menghalangi proses peradilan dalam skandal ini. Sebelumnya Clinton telah menghindari tuduhan-tuduhan tentang pelanggaran seksual, terutama sekali dalam kaitannya dengan penyanyi dan mantan pegawai pemerintah Arkansas Gennifer Flowers dan pegawai pemerintah Arkansas lainnya Paula Jones di sebuah kamar hotel di Little Rock. Skandal-skandal ini terjadi pada masa pemerintahan Clinton sebagai gubernur Arkansas. Nama Lewinsky sendiri baru muncul pada proses hukum yang terkait dengan masalah Jones, ketika para pengacara Jones mencari bukti-bukti pendukung bagi perilaku Clinton untuk mendukung tuduhan-tuduhan Jones.

    Clinton menyangkal telah melakukan hubungan seksual dengan Lewinsky dalam keterangan di bawah sumpah dalam sebuah proses pengadilan terpisah. Dalam sebuah kutipan berita yang disiarkan secara nasional dari sebuah konferensi pers White House, Clinton belakangan menyatakan "Saya tidak melakukan hubungan seksual dengan perempuan itu, Nn. Lewinsky."

    Di bawah tekanan Kenneth Starr pada tanggal 19 Agustus 1998, dengan barang bukti dari Lewinsky berupa baju biru berikut bekas tetesan sperma sekaligus kesaksian Lewinsky bahwa sang presiden menggunakan sebatang cerutu dalam tindakan seksual dengannya, Clinton mengakui bahwa ia membohongi rakyat Amerika dan ia pernah memiliki hubungan yang tak patut ("inappropriate" relationship ) dengan Lewinsky. Clinton membantah telah memberikan kesaksian palsu (perjury) karena, menurut pendapatnya, seks oral bukan hubungan seksual.

    Clinton diadili oleh DPR AS namun tak terbukti salah oleh Senat, jadi ia tidak diturunkan dari jabatannya. Menariknya, Clinton menyaksikan bahwa rating pekerjaannya meningkat di antara rakyat Amerika selama dan setelah skandal itu. Namun demikian, pertanyaan moral yang muncul akibat tindakan Clinton, merusak kampanye Wakil Presiden saat itu Al Gore untuk pemilu presiden tahun 2000.

    Skandal tersebut dan detail joroknya membuka masa-masa "selebritas kultural" buat Lewinsky; menjadi semacam sex symbol dan sebagai bintang generasi baru dalam badai politik. Sejumlah pemanfaatan halus dari nama "Lewinsky" masih ada sebagai ungkapan untuk seks oral, meskipun humor dan referensi Lewinsky sendiri sudah hilang dari minat masyarakat. Banyak kaum feminis menganggap bahwa perhatian berlebih kepada Lewinsky, mengindikasikan penyebarluasan seksisme. Karena tindakannya, nama Lewinsky meledak selama masa 2 tahun di era 90-an

    Kini ia memiliki bisnis penjualan tas yang mencantumkan namanya. Ia juga pernah jadi "host" dalam acara reality show TV berjudul Mr. Personality tahun 2003. Sekarang Monica Lewinsky tinggal di New York City.




Wikipedia




-dipi-
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

Dia pernah menuntut ilmu di Universitas Padjadjaran di Bandung (tidak sampai lulus) dalam bidang pertanian, selain juga pernah mengenyam pendidikan di Fakultas Psikologi Universitas Indonesia (tetapi tidak sampai lulus).

Karier politik Mega yang penuh liku seakan sejalan dengan garis kehidupan rumah tangganya yang pernah mengalami kegagalan. Suami pertamanya, seorang pilot AURI, tewas dalam kecelakaan pesawat di laut sekitar Biak, Irian Jaya. Waktu itu usia Mega masih awal dua puluhan dengan dua anak yang masih kecil. Namun, ia menjalin kasih kembali dengan seorang pria asal Mesir, tetapi pernikahannya tak berlangsung lama. Kebahagiaan dan kedamaian hidup rumah tangganya baru dirasakan setelah ia menikah dengan Moh. Taufiq Kiemas, rekannya sesama Aktivis di GMNI dulu, yang juga menjadi salah seorang penggerak Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

wah ternyata lika liku bu Megha ini lumayan, (apa ya namanya), ribet kali... :D
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

27 Januari

  • 1945 - Tentara Merah tiba di Auschwitz dan Birkenau di Polandia dan menemukan kamp konsentrasi Nazi di mana hampir 1,5 juta orang dibunuh.
  • 1973 - Persetujuan Damai Paris secara resmi mengakhiri Perang Vietnam.
  • 1982 - Jembatan Kapuas dan Landak di Pontianak, Kalimantan Barat, diresmikan.
  • 1991 - Siad Barre, penguasa Somalia, digulingkan dan melarikan diri ke Nigeria.
  • 2008 - Presiden Indonesia kedua, Soeharto, meninggal dunia di RSPP, Jakarta.
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

28 Januari

  • 1921 - Sebuah Makam Prajurit Tak Dikenal dipasang di bawah Arc de Triomphe di Paris untuk mengenang para korban Perang Dunia I.
  • 1935 - Islandia menjadi negara pertama yang melegalisasi aborsi.
  • 1986 - Pesawat ulang-alik Challenger meledak sesaat setelah lepas landas dan menewaskan tujuh orang di dalamnya.
 
Last edited:
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

wow lama juga y kisah romeo n juliet.

Wow lagi, sejarah memang bersejarah! tambah ilmu terus nih.

reppu ke k Dipe :)
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

Tanggal 28 dan 29 ketuker Misa. ~LoL~
Wah bakal dimarahin yang punya thread nih.
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

29 Januari

  • 1595 - Romeo dan Juliet, sandiwara terkenal karya William Shakespeare mungkin dipertunjukkan untuk pertama kalinya pada hari ini.
  • 1933 - Presiden Jerman Paul von Hindenburg melantik Adolf Hitler sebagai Kanselir Jerman.
  • 2001 - Ribuan demonstran mahasiswa di Indonesia menyerbu MPR dan meminta Presiden Abdurrahman Wahid mengundurkan diri karena tuduhan korupsi.
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

TS nya lagi ada urusan pekerjaan Den. :d
Jadi terpaksa deh mengambil alih thread ini sementara.
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

30 Januari

  • 1820 - Edward Bransfield menemukan benua Antarktika.
  • 1835 - Percobaan pembunuhan terhadap Presiden AS Andrew Jackson – ini yang pertama kalinya di AS.
  • 1948 - Mahatma Gandhi dibunuh seorang ekstrimis Hindu.
  • 1982 - Richard Skrenta menulis program virus komputer pertama. Program terdiri dari 400 baris dan menyerang komputer Apple. Virus ini disebut "Elk Clonner".
 
Re: Hari Ini Dalam Sejarah (Re-posting & Update)

31 Januari

  • 1865 - Perang Saudara Amerika: Kongres Amerika Serikat mengajukan Amandemen ke-13 Konstitusi Amerika Serikat yang menghapuskan perbudakan.
  • 1926 - Kyai Haji Hasyim Asy'arie mendirikan Nahdlatul Ulama, sebuah organisasi Islam yang bergerak di bidang pendidikan, sosial, dan ekonomi.
  • 1942 - Perang Dunia II: Pasukan Sekutu dikalahkan Tentara Kekaisaran Jepang dalam Pertempuran Malaya dan mundur ke pulau Singapura (foto).
  • 1946 - Di Yugoslavia, sebuah Konstitusi Enam menetapkan pembentukan Republik konstituen baru: Bosnia-Herzegovina, Kroasia, Makedonia, Montenegro, Serbia dan Slovenia.
  • 1961 - Ham, seekor simpanse, menjadi hominid pertama yang diluncurkan ke luar angkasa.
  • 1968 - Serangan Tet: Viet Cong melancarkan serangan-serangan fajar ke kedutaan Amerika Serikat di Saigon.
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top