Bursa, SunduL – Manchester City hampir dipastikan akan mendatangkan seorang striker berusia 18 tahun asal Turki, Enes Unal dari Bursaspor dengan banderol 3,2 Juta Euro.
Dalam penawaran tranfer tersebut juga disebutkan bahwa nantinya, Bursaspor, sebagai pihak penjual, akan mendapatkan sejumlah uang sebesar 10% dari nilai transfer masa depan Unal.
Citizen pun juga sudah menawarkan proposal kontrak jangka panjang untuk Unal, akan tetapi runner-up Premier League musim lalu tersebut masih menunggu apakah Unal akan mendapatkan surat izin kerja di Inggris.
Namun jika hal tersebut gagal terwujud kemungkinan pihak tim akan langsung meminjamkan sang pemain kepada klub lain.
Pemuda kelahiran Osmangazi, Turki ini memulai debut sepak bola profesionalnya pada tanggal 1 Agustus 2013. Pada saat itu Bursaspor harus melakoni partai kualifikasi ke 3 Europa League, melawan FK Vojvodina. Unal masuk menggantikan Sebastian Pinto saat pertandingan tersisa 5 menit dan Bursaspor hanya bermain imbang 2-2 pada pertandingan tersebut.