Re: UPDATE - TENTANG MOTIVATOR MARIO TEGUH
Aryani Mau Buka-bukaan Mister X, Reaksi Mario Teguh Ditunggu
Mario Teguh, Kiswinar, dan Aryani
TEMPO.CO, Jakarta - Ibunda Kiswinar melalui Ferry H. Amahorseya selaku kuasa hukum, sempat bertanya soal Mr X yang diklaim sebagai ayah dari Kiswinar oleh Mario Teguh. Ibunda Kiswinar mengaku bingung dengan sosok Mr X tersebut.
"Justru ibu Aryani bertanya siapa itu Mr X ? Ini fitnah," ujar Ferry H. Amahorseya dalam jumpa pers di salah satu tempat di Jakarta Timur, Kamis, 22 September 2016.
Ibunda Kiswinar menantang Mario Teguh untuk mengungkap siapa Mr X yang dia sebut sebagai ayah biologis Kiswinar. "Mr X itu siapa? Tolong dia buktikan," katanya lebih lanjut.
Polemik antara Mario Teguh dan Kiswinar membuat heboh publik beberapa waktu belakangan. Pasalnya, Kiswinar mengaku sebagai anak kandung Mario Teguh. Sedangkan motivator termahal di Tanah Air itu membuat pengakuan sebaliknya. Ucapan Teguh soal Mr X itu disampaikan di Kompas TV, 9 September pagi.
Menurut Kiswinar, kebanyakan ucapan Mario tidak sesuai dengan realitasnya. “Ada yang benar, tetapi ada banyak hal yang tidak benar,” sesal Kiswinar. Tentu saja hal-hal tidak benar yang dimaksudnya berkenaan dengan statusnya. Ia tidak juga diakui Mario sebagai anak kandungnya.
Ibunya, Ariyani Soenarto, ikut menonton televisi bersamanya di rumah, saat Mario berbicara di program Sapa Indonesia Kompas TV. “Mama diam saja, tidak berkomentar apa-apa,” kata Kiswinar, menambahkan sebelum ini ibunya tidak pernah menonton satu pun acara Mario.
Kiswinar membeberkan, nama lengkapnya, Ario Kiswinar Teguh, nama yang dirangkai sendiri Mario setelah ia lahir di sebuah rumah sakit di Jakarta Selatan.
“Orang tua saya itu orang Jawa. Untuk memberi nama anak, meminta izin sesepuh-sesepuh yang lebih tua. Jadilah nama saya kombinasi nama orang tua dan kerabat,” kata dia.
Nama Ario adalah gabungan dari Ariyani dan Maryono, orang tuanya. Kiswinar adalah gabungan dari nama beberapa kerabatnya yakni paman Ariyani yang juga kakek Kiswinar, orang tua angkat Mario di Amerika Serikat ketika Mario ikut pertukaran pelajar, dan ayah Ariyani.
“Nama Teguh itu dari nama belakang papa saya. Kakek saya dari Papa bernama Gozali Teguh,” cerita Kiswinar.
Setelah sepakat dengan istri dan keluarganya untuk menamai anak sulungnya Ario Kiswinar Teguh, Mario mendaftarkan akta kelahirannya di catatan sipil. “Papa sendiri yang datang langsung,” sambungnya.
Dalam program Sapa Indonesia, Mario mengatakan, ia memanggil Kiswinar dengan nama Ario. Penyebabnya menurutnya, dalam nama Kiswinar terkandung penggalan nama pria lain yang merupakan ayah kandung Kiswinar sesungguhnya.
“Saya tidak pernah menyebut orang lain sebagai orang tua saya, selain orang tua saya sendiri yang bernama Ariyani dan Mario,” tukas Kiswinar.
Memang saat kecil ia dipanggil Ario baik oleh kedua orang tuanya maupun teman-teman masa kecilnya. Panggilan ini berubah ketika ia masuk ke sebuah SMA di Bekasi, Jawa Barat. “Murid bernama Ario di SMA ada 3 orang. Jadi kalau dipanggil guru ketiga orang itu langsung menengok, termasuk saya,” kenangnya.
Seorang guru menyarankan Kiswinar untuk memakai nama panggilan lain. “Akhirnya kami bertiga tidak ada yang memakai nama Ario, silakan cek saja ke SMA Al-Azhar Kemang Pratama Bekasi angkatan masuk tahun 2001,” tegasnya.
Lulus SMA, ia melanjutkan kuliah ke sebuah universitas di kawasan Grogol, Jakarta Barat. “Satu kelas ada juga yang namanya Ario. Akhirnya saya tetap memakai nama Kiswinar,” beri tahu Kiswinar. Kini bekerja sebagai guru seni rupa, panggilannya tidak berubah.
“Biasanya seniman itu memakai nama yang unik. Akhirnya saya memakai nama Kiswinar sampai sekarang. Lagi pula Kiswinar itu juga nama pemberian papa saya sendiri,” tukasnya.
sumber