BMW Berikan Beasiswa Pascasarjana untuk UI

Dewa

New member
BMW Indonesia memberikan bantuan berupa beasiswa senilai Rp 350 juta kepada program pascasarjana Universitas Indonesia (UI). Pemberian beasiswa melalui program BMW Indonesia Research and Technology Scholarship ditandai dengan penandatanganan nota kesepakatan oleh Presiden Direktur BMW Indonesia, Ramesh Divyanathan dan Rektor UI, Gumilar Rusliwa Somantri, di Depok, Jawa Barat, belum lama ini. Program ini memberikan dukungan beasiswa penuh
kepada lima mahasiswa pascasarjana UI yang berprestasi. Beasiswa yang diberikan mencukup biaya kuliah serta buku dan dana riset selama empat semester. Kelima orang tersebut merupakan hasil seleksi fakultas matematika dan ilmu pengetahuan alam program studi fisika; fakultas teknik program studi teknik mesin; fakultas hukum program studi ilmu hukum; serta fakultas ekonomi program studi ilmu ekonomi.
“Kami mencoba sesuatu yang baru melalui program beasiswa ini. Dengan mengalokasikan dana untuk marketing dan promosi ke bidang pendidikan, kami harapkan dapat membantu lebih baik untuk pengembangan generasi muda yang merupakan calon pemimpin bangsa,” kata Ramesh.
‘Beasiswa yang ada di UI sekitar Rp 36 miliar per tahun. Tapi kebanyakan untuk program sarjana (S1), jarang untuk pascasarjana. Padahal, UI sedang berupaya untuk menjadi research university. Makanya, ke depan kita akan terus meningkatkan porsi beasiswa program pascasarjana. Terutama beasiswa dan industri yang ditujukan untuk riset,” papar Gumilan.



Sumber : republika
 
Back
Top