ForexChief > FX Global Gateway




4 Tip Untuk Entry Yang Akurat


Entry sangat penting dan menentukan hasil akhir dalam trading forex. Metode entry yang terukur dan effisien akan menentukan keberhasilan trading dalam jangka panjang. Namun demikian, banyak trader yang menganggap entry adalah hal yang mudah dilakukan dan tidak mencari kemungkinan entry yang terbaik untuk memperoleh hasil trading yang optimal.

Entry yang tepat akan memberikan potensi risk/reward yang lebih baik termasuk penempatan stop loss yang memadai. Berikut 4 tip untuk entry yang bisa membantu memperbaiki hasil trading bila diterapkan dengan konsisten:


1. Menggunakan Limit Order Untuk Akurasi Level Entry

Sebuah limit order adalah pending order yang ditentukan diatas atau dibawah harga pasar sekarang tergantung dari arah trading yang Anda lakukan. Jika Anda trading long (akan membuka posisi buy) maka Anda bisa membuka entry limit buy dibawah harga pasar sekarang, dan jika harga bergerak turun hingga ke level entry yang Anda inginkan maka order buy akan tereksekusi. Sebaliknya jika Anda trading short (akan membuka posisi sell) maka Anda bisa membuka entry limit sell diatas harga pasar sekarang. Jika harga bergerak naik hingga ke level entry yang Anda inginkan maka order sell akan tereksekusi.

Selain limit order, pilihan lain untuk pending order adalah stop order, yaitu stop buy order dan stop sell order. Jika Anda trading long, maka Anda bisa membuka entry stop buy di atas harga pasar sekarang, dan jika harga bergerak naik hingga ke level entry yang Anda inginkan maka order sell akan tereksekusi, dan sebaliknya untuk stop sell order.

Namun demikian dari pengalaman trader, pada stop order sering terjadi slippage atau loncatan harga, sehingga Anda bisa mendapatkan harga yang lebih mahal ketika buy dan harga yang lebih rendah ketika sell. Slippage biasanya terjadi ketika volatilitas pasar sedang tinggi dan hanya pada stop order (stop buy maupun stop sell), oleh sebab itu trader lebih merekomendasikan limit order ketika menggunakan fasilitas pending order.

Limit order memungkinkan Anda mendapatkan harga entry yang akurat sesuai dengan yang diinginkan. Salah satu metode yang sering digunakan adalah entry limit order pada retracement 50% dari sinyal trading (misal pin bar) karena probabilitas penerusan trend pada level tersebut biasanya tinggi, dengan demikian Anda bisa menempatkan level stop (stop loss) dengan jarak yang sekecil mungkin hingga diperoleh risk/reward ratio yang tinggi.

2. Set Up Trade Pada Penutupan Pasar (New York Close)

Trader forex mengasumsikan harga penutupan adalah harga ketika pasar New York tutup. Pada saat itu hanya pasar Selandia Baru yang baru mulai buka dan volume perdagangan relatif sangat rendah. Untuk menghindari ‘noise’ pasar Anda bisa melakukan analisa dan setup pada sekitar waktu tersebut, menentukan level-level resistance dan support yang penting, melihat sinyal trading yang mungkin terjadi dan memperkirakan trend pergerakan harga pada hari berikutnya. Untuk analisa sangat dianjurkan untuk menggunakan time frame daily.

3. Konfluensi TLS (Trend, Level, Signal)

Konfluensi atau kecocokan antara trend yang sedang terjadi, level-level kunci (support atau resistance penting) dan sinyal trading akan memberikan probabilitas keberhasilan yang cukup tinggi. Berikut beberapa contoh entry dengan prinsip konfluensi TLS:

image.png


Pada chart GBP/USD daily diatas support penting 1.66679 sebagai level kunci. Trend jelas tampak sedang bullish, dan rejection pin bar yang membentuk formasi doji pada level support tersebut adalah sinyal buy. Level terendah pin bar tersebut berada sekitar 50% dari retracement pergerakan uptrend sebelumnya. Dengan demikian konfluensi TLS telah terpenuhi. Kita bisa entry setelah sinyal pin bar atau dengan pending order limit buy pada level retracement 50% (saat harga mulai retrace).

image.png


Pada chart XAG/USD daily di atas, trend tampak jelas sedang bearish, dan rejection pin bar yang terbentuk pada level resistance penting (level kunci) tersebut adalah sinyal untuk sell. Level tertinggi pin bar sekitar 50% dari retracement pergerakan downtrend sebelumnya. Konfluensi TLS telah terpenuhi, dan kita bisa entry setelah sinyal pin bar atau dengan pending order limit sell pada level retracement 50% saat harga mulai retrace ke arah atas.

4. Checklist Untuk Entry Dan Evaluasi

Buatlah checklist untuk menentukan kriteria entry, seperti level-level support atau resistance yang dianggap penting, sinyal trading yang probabilitasnya tinggi, estimasi level entry, risk/reward ratio dan lainnya. Checklist ini juga untuk evaluasi hasil trading sebagai acuan atau untuk diperbaiki pada trade berikutnya. Checklist diperlukan untuk mempermudah mengenali karakteristik pergerakan pasangan mata uang yang Anda tradingkan.


SUMBER :SEPUTARFOREX.COM



Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 



Kredit Trading

Kredit trading yang tak terbatas dan bebas bunga, dan dapat digunakan sebagai jaminan saat berdampak pada transaksi. Mengisi akun tersebut dengan dana pribadi adalah syarat wajib untuk mendapatkan kredit perdagangan; dalam hal ini, jumlah kredit mungkin sampai 50% dari jumlah deposit.

Persyaratan Kredit Trading:
1.Program ini tersedia untuk jenis akun berikut: MT4.DirectFX, MT4.Classic+, cent-MT4.DirectFX, cent-MT4.Classic+;

2.Kredit perdagangan didapatkan untuk setiap isi ulang; dalam hal ini, klien memiliki hak untuk menunjukkan jumlah kredit perdagangan di «Personal Area» pada saat melaksanakan operasi: 10%, 20%, 30%, 40%, 50% dari jumlah isi ulang;
Contoh:
Pada saat mengisi ulang sebesar 1000 USD, trader mengusulkan 10% sebagai kredit perdagangan. Dalam hal ini, jumlah 1100 USD akan dikreditkan ke akun, sementara 100 USD akan ditampilkan di kolom Kredit.

3.Jumlah kredit trading aktif pada semua akun di satu klien, tidak bisa melebihi 20 000 USD (atau setara dalam mata uang lain);

4.Kredit trading tidak dapat digunakan dalam «penarikan» dan akan secara otomatis dihapuskan jika terjadi pengurangan Equitas ke tingkat Kredit. Dengan cara ini, dalam kasus Equitas berkurang atau menjadi sama dengan jumlah kredit, kredit trading aktif akan dihapuskan dari akun tersebut; setelah itu, penutupan paksa otomatis semua posisi akan dilakukan;
Contoh:

Screenshot-2020-01-22-Kredit-Trading-Forex-Forex-Chief-Broker-F.png


Trader mengisi ulang akunnya sebesar 10 000 USD dan mendapat kredit trading dalam jumlah 1000 USD. Dalam hal Equitas turun ke level 1000 USD (nilai di kolom Kredit), semua kredit perdagangan aktif (terdaftar di kolom Kredit) akan secara otomatis dihapuskan dari akun tersebut, dan posisi terbuka akan dipaksa ditutup.

5.Dalam kasus kredit trading aktif di akun, jumlah dana yang tersedia untuk diwithdraw harus dihitung dengan menggunakan rumus: Yang tersedia untuk diwithdraw = Margin bebas - Kredit - jumlah Isi ulang untuk kredit aktif yang diberi;

6.Agar dapat menghilangkan keterbatasan untuk penarikan dana, klien berhak untuk menghilangkan semua kredit perdagangan yang dikreditkan. Untuk alasan ini, perlu untuk melaksanakan operasi untuk membatalkan kredit aktif dalam «Personal Area»; alhasil, jumlah yang sesuai akan dihapuskan dari akun trading;

7.Penggunaan kredit oleh klien saat melakukan transaksi perdagangan tidak mempengaruhi jumlah biaya komisi yang diterima oleh mitra untuk omset perdagangan klien yang ditarik.



Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
Pandangan Investasi Emas Dalam Islam

Sebagai salah satu negara dengan mayoritas penduduknya beragama Islam, maka tak mengherankan jika aktivitas-aktivitas seperti trading hingga investasi dipertanyakan status hukumnya secara syariah. Diskusi soal kehalalan trading menjadi topik yang tak pernah luput dipertanyakan saat ada seminar kewirausahaan bernuansa Islam. Namun, bagaimana dengan investasi?

Menurut koridor Islam, hukum melakukan investasi adalah mubah, artinya boleh dilakukan boleh tidak. Status hukum tersebut dinyatakan langsung oleh Majelis Ulama Indonesia (MUI). Berkaitan dengan emas, berikut akan dijelaskan hukum jual-beli emas secara syariah:

1. Jual Beli Emas Harus Dilakukan Secara Kontan/Tunai (Yadan Bi Yadin/Hulul)

Proses jual beli emas tidak boleh dengan cara berutang, karena dikhawatirkan harganya sudah berubah saat hendak membayar. Hal ini sesuai dengan Hadits Riwayat Muslim berikut ini:

Jika emas dibarter dengan emas, perak dengan perak, gandum halus dengan gandum halus, gandum sya’ir dengan gandum sya’ir, kurma dengan kurma, garam dengan garam, maka takarannya harus sama dan harus tunai. Jika benda yang dipertukarkan berbeda, maka takarannya boleh sesuka hati kalian, asalkan tunai. (HR Muslim: 2970)

Lantas, apakah jual beli emas secara kredit dilarang?

Menurut fatwa MUI No. No. 77/DSN-MUI/2010 tentang Jual Beli Emas secara Tidak Tunai yang dikeluarkan melalui Dewan Syariah Nasional, jual beli emas secara tidak kontan alias kredit masih diperbolehkan. Adapun isi dari fatwa tersebut berbunyi:

Jual beli emas secara tidak tunai, baik melalui jual beli biasa atau jual beli murabanah, hukumnya boleh (mubah, ja'iz) selama emas tidak menjadi alat tukar yang resmi (uang).

Apabila ingin membeli emas secara kredit, maka ada beberapa syarat yang harus Anda penuhi, antara lain:

  • Harga jual tidak bertambah selama masa perjanjian.
  • Emas tidak boleh dijadikan jaminan.
  • Emas tidak boleh digadaikan sebelum dilunasi.
  • Emas belum menjadi alat tukar yang resmi.
2. Harus Sepadan (Tamatsul)

Sepadan artinya nilai tukar antara emas dengan benda lain harus sama persis, tidak lebih dan tidak kurang. Jika Anda ingin barter emas dengan lukisan panorama indah misalnya, maka pastikan kedua benda tersebut memiliki nilai yang seimbang. Jika barter dilakukan antara emas seharga Rp1,500,000 dengan lukisan seharga Rp1,000,000 saja, maka yang demikian itu tidak diperkenankan.

3. Harus Saling Menerima (Taqabudl)

Apabila transaksi jual beli emas telah disepakati, maka kedua belah pihak harus memiliki sikap saling menerima. Selain itu, keduanya juga tidak diperbolehkan saling menunda penyerahan barang. Jika dijual saat ini, maka barang harus diserahkan saat ini juga dengan tujuan transparansi.

Akan tetapi, ada kalanya emas bisa diserahkan di lain hari karena pembeliannya dilakukan dengan cara mencicil, atau dengan kata lain, menabung. Sebagai contohnya, perhatikan ilustrasi berikut ini:

Katakanlah Anda ingin membeli emas Antam dengan memanfaatkan fasilitas tabungan emas batang Antam. Melalui fasilitas tersebut, Anda pun menabung emas mulai dari 0.01 gram. Namun, aturan pencetakan emas baru bisa dilakukan jika tabungan emas sudah setara dengan nilai emas seberat 10 gram. Sebelum mencapai 10 gram, maka emas tidak dapat dicetak.


Pada contoh di atas, emas tidak bisa diserahkan pada hari yang sama dengan Anda menabung karena ada kondisi-kondisi yang harus terpenuhi. Mengenai hal ini, penyerahan emas di lain waktu masih diperbolehkan, asalkan harga emas pada awal menabung hingga mencapai nilai setara dengan 10 gram tidak mengalami perubahan.


 



Berani Beda, Apa Rahasia Sukses Trader Contrarian Melawan Mayoritas?


Dari namanya saja sudah ketahuan, trader Contrarian, selalu mengambil kesempatan untuk bertindak bertentangan dengan mayoritas. Menurut mereka, mendapatkan keuntungan dengan melawan opini masal itu lebih menjanjikan. Pasalnya, trader Contrarian berasumsi pasar Forex pada dasarnya adalah Zero Sum Game, di mana keuntungan trading satu trader berasal dari Loss trader lain.

Umpamanya nih, seperti operasi tangkap-jaring, trader Contrarian akan menangkap basah para trader-trader “culun” yang barusan tadi siang belajar Forex, cuma ikut-ikutan arus. Eh, saking polosnya mereka, tak sadar lampu kuning sudah berkedip-kedip, tanda arus akan segera berhenti. Setelah lampu merah menyala, “Prit…!”, ujung-ujungnya pindah semua deh “uang damainya” ke kantong si Musang. Begitulah singkatnya, analogi aksi preman Contrarian di pasar Forex.

Apa Dasarnya Preman Contrarian Menjalankan Aksinya?

Strategi trading Contrarian berfokus pada pemahaman mengenai momentum trend dan dinamika psikologis pasar. Gampangannya, ketika suatu trend terjadi, entah itu trend mendaki atau menurun, trader Contrarian harus tahu bagaimana reaksi trader mayoritas terhadap trend tersebut. Apakah mereka (mayoritas) sedang dalam euforia untuk terus mendorong harga naik atau malah sebaliknya, terjerumus dalam kepanikan untuk menekan harga.

Apa tujuannya?

Kita ambil contoh simpel aja nih sewaktu pasar lagi Bullish. Misalkan saja saat ini harga telor dinosaurus adalah Rp. 1,000,000 per butirnya. Beberapa waktu kemudian ada kabar berita disiarkan secara publik, menurut Profesor X, dinosaurus akan punah kira-kira 10 tahun ke depan, jadi produksi telor mereka akan berkurang. Nah, pasar bereaksi keras terhadap berita tadi. Alhasil, telor dinosaurus tiba-tiba meroket hingga 10% hanya dalam waktu satu hari.

Katakanlah, 1 minggu kemudian harga telor dinosaurus bertengger di kisaran Rp 1,500,000 per butir. Karenanya, pasar sudah hampir mencapai titik jenuh beli (Overbought). Pada kondisi itu, satu per satu pemborong sudah mulai mundur karena mereka sadar bahwa harga yang mereka bayarkan sudah terlalu tinggi, begitu juga resikonya jika mereka terlambat menjualnya kembali.

Saking hebohnya kenaikan harga, para pelaku pasar mengompor-ngompori trader ritel untuk ikut-ikutan mendongkrak harga lebih tinggi lagi. Tujuannya, biar harga terus naik lagi, meskipun pada dasarnya harga sudah terlalu melenceng jauh dari nilai hakikatnya. Pada momen-momen inilah para preman Contrarian melihat kesempatan untuk memalak trader ritel lain yang tidak paham betul dengan momentum trend dan nilai intrinsik suatu aset.


Intinya, trader Contrarian harus beberapa langkah lebih “cerdas” daripada kebanyakan trader ritel lain. Jadi, saat mayoritas sedang dalam kondisi dimabuk berita atau opini masal, Contrarian harus mampu mengetahui momentum atau “elastisitas” harga sebagai patokan untuk mendapatkan profit.

Kenapa Mayoritas Trader Jadi Korban Preman Contrarian?

Tidak salah jika banyak guru trading mengatakan pada trader pemula untuk bertrading dengan mengikuti trend saja. Karena idealnya, trader pemula masih dapat menikmati keuntungan selama trend masih berlangsung kuat.

Kesalahan dasar dari kebanyakan trader justru adalah ketika mereka mengikuti trend hanya karena sekedar “numpang beken” saja. Ini nih, daftar kesalahan-kesalahan trader mayoritas yang sering dimanfaatkan oleh trader Contrarian:

a. Bergantung pada trader lain

Salah satu dosa terbesar trader pemula adalah malas berpikir. Ujung-ujungnya, mereka bergantung bantuan dari trader lain untuk mengambil keputusan trading. Ya, kalau yang diikuti menang terus, kalau apes-apesnya kalah terus?

b. Terpaku pada berita dan opini mayoritas

Harga berubah dengan cepat, tanpa peringatan dan tak akan menunggu Anda untuk bergerak naik atau turun. Bisa jadi harga sudah mencapai titik jenuhnya setelah berita penting baru saja tersiar. Sayangnya, trader pemula tidak menyadari jika mereka terlambat memasuki pasar. Mereka mengira trend masih akan berlanjut karena sebagian besar trader dan berita tertentu mengarah pada aksi beli atau jual.

c. Tidak memahami kekuatan trend[/B]

Harga tidak pernah bergerak ke salah satu arah saja selamanya. Semakin cepat harga bergerak naik atau turun, maka semakin kuat pula koreksi harga yang akan terjadi. Kalau Anda beranggapan harga akan terus bertahan mendaki atau menurun terus tanpa ada perlawanan, siap-siap saja dikejutkan oleh aksi-aksi Market Maker dan trader Contrarian.

Bagaimana Cara Trader Contrarian Menjalankan Modus Operandinya?

Perlu diingat, strategi trading melawan sentimen trader mayoritas tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Tanpa sistem trading dan manajemen resiko, Anda justru akan mengalami kerugian lebih parah daripada trading dengan mengikuti trend.

Salah satu faktor teknis dalam menunjang kesuksesan strategi trading adalah sistem trading menggunakan divergence serta rasio Risk/Reward tinggi. Contohnya seperti pada chart emas (XAUUSD) di bawah ini:

capture-20180308-215639.png


SUMBER :SEPUTARFOREX.COM



Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
Memilih Indikator untuk Trading

Fungsi indikator akan digunakan sebagai entry untuk kapan buy dan kapan kita sell. Dan dari sinilah kita bisa menentukan sebuah sistem trading yang sesuai dengan keinginan kita. Disini kita akan sedikit belajar tentang indikator standar yang ada dalam platform Meta Trader yang dibagi menjadi beberapa bagian, antara lain:

Indikator yang bersifat Oscillator

Indikator ini biasanya tidak menempel dalam chart dan mempunyai nilai tersendiri di suatu range tertentu. Beberapa indikator yang masuk dalam kategori oscillator adalah : Avarage True Range, Bears power, Bulls Power, DeMarket, Envelopes, Force Index, Ichimoku kinko hyo, MACD, Momentum, Moving Avarage of Oscillator, Relative Strenght Index, Relative Vigor Index, Stochastic Oscillator, Williams’ Percent Range.

Indikator berdasarkan Volume


Indikator ini menggunakan volume transaksi sebagai basis perhitungan yang berguna untuk mengetahui psikologi pelaku pasar, seperti Accumulation/Distribution, Money Flow Index, On Balance Volume dan Volumes.

Indikator berdasarkan Tren


Indikator ini sangat berguna untuk mengtahui apakah saat ini market forex sedang uptrend atau downtrend. Indikator ini menempel pada grafik di dalam chart. Contohnya: Average Directional Movement Index, Bolling Bands, Commosity Channel Index, Moving Average, Parabolic SAR dan Standard Deviation.

Indikator Bill William

Indikator ini adalah sistem trading yang diciptakan oleh 'Bill William', yang sangat berguna untuk mengukur percepatan dan perlambatan harga dari kekuatan pergerakan harga atau mengevaluasi efisiensi dari pergerakan harga.Jenis indikator ini adalah: Accelerator Oscillator, Aligator, Awesome Oscillator, Fractals, Gator Oscillator dan Market Facilitation Index.

Indikator lainnya atau Costum Indicator


Costum Indicator adalah indikator dalam Meta Trader 4 yang sudah di setting secara default. Untuk penggunaannya kita cukup attach indicator kedalam grafik.

Untuk memilih indikator yang tepat, saya sarankan untuk langsung praktek saja sendiri mencoba berbagai macam indikator yang ada. Semua orang mempunyai karakter yang berbeda-beda sehingga saya yakin tidak semua orang cocok dengan suatu indikator tertentu. Jadi untuk mengetahui indikator yang paling coook untuk kita pakai, akan lebih baik jika kita mencoba indikator tersebut sendiri setelah sebelumnya mencari-cari dahulu dasar perhitungan dan kegunaan dari indikator-indikator tersebut.



 



Bonus Omset


"Bonus" memungkinkan pedagang aktif mendapatkan penghasilan tambahan dalam bentuk imbalan mingguan untuk omset perdagangan. Program ini beroperasi dalam mode otomatis dan tidak memerlukan aksi di Personal Area untuk mengaktifkan layanan ini. Pada akhir setiap minggu, omset perdagangan mingguan dihitung, dan bonus yang sesuai dikreditkan ke akun trading. keuntungan khas program bonus ini adalah tidak ada syarat dan ketentuan rahasia, tarif progresif, pembayaran mingguan, tidak ada MTP, dan penarikan tak terbatas.


Syarat Dan Ketentuan

1.Layanan ini tersedia untuk jenis akun berikut: MT4.DirectFX, MT4.Classic+, cent-MT4.DirectFX, cent-MT4.Classic+;

2.Bonus dikreditkan ke akun trading pada akhir setiap minggu, setelah penutupan sesi perdagangan. Jumlah bonus dihitung berdasarkan order ditutup selama target minggu: Senin 00:00:01 - Jumat 23:59:59 (waktu server);

3.Omset perdagangan dalam USD untuk order adalah sama dengan omset agregat untuk dua transaksi: transaksi order pembukaan dan transaksi order penutupan.
Contoh:

BUY 1 lot EURUSD (1 lot = 100,000 EUR) order dibuka pada harga 1.1257 dan ditutup pada 1.1283. Turnover trading dalam USD untuk order ini = (100,000 * 1.1257) + (100,000 * 1.1283) = 225,400 USD

SELL 5 lot USDJPY (1 lot = 100,000 USD) order dibuka pada harga 109.806 dan ditutup di 109.352. Turnover trading dalam USD untuk order ini = (500,000 * 1) + (500,000 * 1) = 1,000,000 USD

BUY 3.5 lot GBPUSD (1 lot = 100,000 GBP) order dibuka pada harga 1.2978 dan ditutup di 1.2985. Turnover trading dalam USD untuk order ini = (350,000 * 1.2978) + (350,000 * 1.2985) = 908,705 USD

4.Semakin besar volume perdagangan mingguan, semakin tinggi tingkat net bonus akhir:
Screenshot-2020-01-23-Bonus-Omset-Forex-Chief-Broker-Forex-Terper.png


5.Omset perdagangan dihitung berdasarkan penutupan order untuk semua instrumen yang tersedia untuk jenis akun yang dipilih;

6.Trader bisa mendapatkan rincian informasi tentang setiap jumlah bonus yang dapat dihitung dengan mengklik jumlah dalam Personal Area;

7.Bonus Turnover tidak akan diberikan dari turnover akun Welcome Bonus $100 yang aktif.

8.Bonus dikreditkan ke akun tersebut dan dapat ditarik setiap saat, tanpa ada pembatasan.



Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 



Trading Sistem Saya Profitable, Namun Kenapa Loss?


"Saya Mulai Trading Real account baru sekitar 2 bulan. Depo 500 USD, Sekarang tinggal 200 USD. padahal trading system saya profitable, nggak tahu kenapa saya sering loss. saya Trading TF H1"

"Saya punya contoh permasalahan buy nih, kan saya ada patokan analisa buy kalo saat grafik candle menurun namun body candle semakin mengecil dan menggunakan MA jika indikator di bawah grafik, maka trend yg terjadi adalah bullish (trend naik). trus gimana kalo ternyata grafik candle naik dan indikator MA ada dibawah grafik? kira-kira pilih yang mana? buy atau sell?"

Demikian contoh-contoh pernyataan dan pertanyaan yang datang dari kawan kita. Penulis ingin mencoba mengulas hal ini berdasarkan pengalaman penulis sendiri. Mungkin uraian bahasannya adalah ADAKAH SYSTEM TRADING YANG PROFITABLE?

Pendahuluan/Ulasan

Indikator apapun, termasuk candle adalah Alat bantu untuk menganalisa harga. Ada kalanya indikator false. Candle Akurat. Adakalanya Candle false, fundament akurat. Adakalanya fundament akurat, candle dan Indikator Fals dan seterusnya. Ada jargon-jargon yang sering saya jumpai:

TRADE NO INDIKATOR NO NEWS, NO EA
TRADE WITH NEWS
TRADE WITH FUNDAMENTAL
TRADE WITH CANDLE, safe and profitable
TRADE WITH EA, safe and profitable

Dan lain-lainnya,

Tapi ujung-ujungnya, "Gunakanlah SL untuk antisipasi. Dan Money Management dengan ketat. Jangan lebih dari .... %". Ternyata para trader yang menggunakan jargon-jargon tersebut di atas, sadar betul bahwa market bukan milik nenek moyangnya.

Bagaimana menyikapi ini semua?

Sekali lagi, semua sistem yang digunakan adalah hanya alat bantu saja. Alat bantu tersebut kadang menguntungkan pada satu saat, dan di lain waktu kadang kurang menguntungkan. Dan sebagai buatan manusia, tentunya sistem trading tak dapat 100% benar dalam menebak-nebak masa depan. Dengan kata lain, loss sekali waktu itu masih wajar.

Loss baru akan layak dipermasalahkan jika loss itu ternyata terus membesar dan bahkan jika dihitung-hitung maka semua modal Anda termakan loss. Kalau itu terjadi, maka solusinya ada di tangan Anda sendiri. Pengalaman-pengalaman yang selama ini Anda hadapi itulah solusinya. Anda bisa menarik kesimpulan dengan sistem yang Anda gunakan selama ini. Apakah sudah waktunya sistem trading diganti, atau fasilitas trading Broker lah yang bermasalah, atau lainnya.

Bagi yang menggunakan candle, yang perlu di ketahui pola candle tiap broker kadang berbeda-beda. Hal ini disebabkan oleh Time Open, atau jam server dari broker yang bersangkutan. Untuk hal ini silakan dicek, lakukan penelitian. Cari teman yang Trade di broker yang berbeda atau download MT4 tiap broker 5 -10. Perhatikan time-nya. Maka Anda akan lihat, time servernya berbeda-beda.


SUMBER :SEPUTARFOREX.COM



Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 



Kontes Fast Warren



Fast Warren – adalah kontes dua mingguan yang menggunakan akun "cent" dan diperbolehkan untuk menggunakan akun trading yang sudah biasa anda gunakan untuk mengikuti kompetisi ini dan mendapatkan hadiah uang real. Kontes diadakan dalam dua nominasi - "Profit terbesar" dan "Turnover tertinggi". Peserta dengan rating tertinggi dapat menjadi pemenang di kedua nominasi pada saat yang sama dan menerima hadiah pada setiap kompetisi.

Syarat dan ketentuan

1. Untuk berpartisipasi dalam kontes, anda harus Membuka Akun Live atau menggunakan akun yang sudah ada, yang memenuhi persyaratan berikut:

  • jenis akun cent-MT4.DirectFX atau cent-MT4.Classic+;
  • mata uang akun USD (Dolar AS);
  • leverage 1:400;
  • akun diharuskan tidak memiliki posisi terbuka atau/dan pending order, kredit aktif, serta Welcome Bonus.
2. Balance di akun harus tepat 10.000 (atau setara dengan 100 USD). Anda dapat mengisi ulang akun dengan opsi apa pun yang tersedia, termasuk transfer internal antar akun. Semua dana di akun tersebut dimiliki oleh klien secara keseluruhan!

3. Selama kontes, transaksi balance akan diblokir: Deposit ulang, Penarikan dana dan Transfer internal tidak dapat dilakukan. Namu klien masih bisa untuk berhenti berpartisipasi dalam kontes dan semua pembatasan di akun akan dihilangkan.

4. Daftar pair yang tersedia untuk diperdagangankan di akun kontes terbatas: Pair mata uang, Gold (XAUUSD) dan Silver (XAGUSD). Pair lain diblokir untuk akun kontes.

5. Semua strategi trading atau robot/advisor diperbolehkan.

6. Bonus Turnover akan tetap dihitung pada akun kontes, mitra tetap mendapat remunerasi dari turnover referral!

7. Kontes diadakan selama 14 hari. Tanggal mulai dan tanggal akhir kontes, profit dan Turnover yang didapat, ditampilkan di Personal Area peserta di bagian Kontes.

8. Hadiah dibagikan kepada pemenang sesuai dengan peringkat dalam dua nominasi: "Profit terbesar" dan "Turnover tertinggi".

9. Peringkat untuk nominasi "Profit terbesar" dihitung secara otomatis berdasarkan Equity pada akun dalam periode tanggal mulai kontes dan nilai saat ini. Profit = Equity - 10.000.

10. Peringkat untuk nominasi "Turnover tertinggi" dihitung secara otomatis berdasarkan order yang ditutup dalam periode kontes. Dalam hal ini, Turnover trading dalam USD yang dihitung hanya untuk order yang ditutup dengan cara penambahan turnover untuk dua transaksi: transaksi untuk pembukaan order dan penutupan order.

Contoh:

BUY 1 lot EURUSD (1 lot = 100,000 EUR) order dibuka pada harga 1.1257 dan ditutup pada 1.1283. Turnover trading dalam USD untuk order ini = (100.000 * 1.1257) + (100.000 * 1.1283) = 225.400 USD

SELL 5 lot USDJPY (1 lot = 100,000 USD) order dibuka pada harga 109.806 dan ditutup di 109.352. Turnover trading dalam USD untuk order ini = (500.000 * 1) + (500.000 * 1) = 1.000.000 USD

BUY 3.5 lot GBPUSD (1 lot = 100,000 GBP) order dibuka pada harga 1.2978 dan ditutup di 1.2985. Turnover trading dalam USD untuk order ini = (350.000 * 1.2978) + (350.000 * 1.2985) = 908.705 USD


11. Pemenang dalam nominasi "Profit terbesar" mendapatkan hadiah sebagai berikut:

  • Pemenang pertama = 400 USD
  • Pemenang kedua = 300 USD
  • Pemenang ketiga = 200 USD
  • Pemenang keempat = 100 USD
  • Pemenang kelima = 50 USD
12. Pemenang dalam nominasi "Turnover tertinggi" mendapatkan hadiah sebagai berikut:

  • Pemenang pertama = 400 USD
  • Pemenang kedua = 300 USD
  • Pemenang ketiga = 200 USD
  • Pemenang keempat = 100 USD
  • Pemenang kelima = 50 USD
13. Menurut hasil kontes, setiap peserta dapat menerima dua hadiah sekaligus sesuai dengan posisinya di kedua peringkat: "Profit terbesar" dan "Turnover tertinggi". Hadiah akan dikreditkan ke akun kontes pada hari penilaian kontes dan dapat di Withdraw.

14. Setiap klien hanya diperbolehkan mengikutsertakan satu akun untuk mengikuti kontes! Jika ditemukan mengikutsertakan lebih dari satu akun, maka peserta akan dikeluarkan dari kontes. Dengan menerima ketentuan kontes, peserta setuju dengan hak perusahaan untuk mengeluarkan peserta dari partisipasi kontes kapan saja dan tanpa memberikan alasan.

Untuk berpartisipasi dalam kontes, anda bisa klik link Ini

Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
Hal Yang Perlu Diperhatikan Sebelum Melakukan Profit Taking Forex

1. Aksi Profit Taking Memiliki Pengaruh Jangka Pendek
Dalam dunia trading, telah dikenal prinsip buy the rumor, sell by the facts. Aksi Profit Taking sendiri biasanya didasari oleh isu-isu yang mampu menggerakan pasar, tapi belum tentu semuanya sudah terkonfirmasi. Karena itu, trader yang ingin mengambil keuntungan dari pengaruh Profit Taking harus bertindak cepat dalam mengambil keputusan, sebelum harga kembali ke arah aslinya.

2. Periksa Kembali Kebijakan Broker Anda
Apabila banyak trader melakukan aksi Profit Taking dalam satu waktu, maka hal itu dapat menimbulkan ketidakseimbangan dalam pergerakan harga dan masalah pada server broker. Untuk itu, beberapa broker memberikan pengumuman tentang perubahan kondisi trading pada waktu-waktu tertentu, guna mencegah aksi Profit Taking klien yang dilakukan secara masal dan bisa menimbulkan masalah pada sistem mereka. Hal ini biasanya berujung pada tidak maksimalnya aksi Profit Taking forex yang dilakukan trader sebelum rilis berita penting.

3. Tetap Gunakan Rasio Risk/Reward
Meskipun penjelasan di atas banyak berfokus pada aksi Profit Taking Forex yang berpedoman pada analisa teknikal dan rilis berita penting, tetapi jangan lupakan juga perhitungan Risk And Reward.

"Level target profit atau Take Profit biasanya ditentukan setelah risiko. Artinya, kita akan lebih dulu menentukan batas kerugian dengan Stop Loss, lalu diikuti Take Profit sesuai dengan rasio Risk/Reward yang kita rencanakan. Jika misalnya batas kerugian atau Stop Loss sebesar 50 pip, maka dengan rasio 1:2, kita akan menentukan Take Profit sebesar 100 pip."

Metode ini penting untuk memastikan kelangsungan profitabilitas dalam akun trading Anda.


 


Putaran ke 13 kontes "Fast Warren"

Pendaftaran putaran ke-13 kontes "Fast Warren" telah dibuka.

Klien yang terhormat!

Kami senang untuk memberitahukan kepada anda tentang pembukaan pendaftaran kontes "Fast Warren" putaran ke-13!


Fitur dari kontes:

  • Total hadiah $2100;
  • Dua nominasi dan hadiah untuk 10 pemenang;
  • Semua strategi trading dan robot diperbolehkan;
  • Hadiah dapat diwithdraw langsung tanpa pembatasan;
  • Partisipasi dalam kontes dapat dihentikan setiap saat dengan dana yang disimpan.

Informasi detail tentang ketentuan kontes dan prosedur pendaftaran dapat ditemukan pada halaman kontes
"Fast Warren"

Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
5 Mitos Tidak Benar Tentang Trading Forex


Trading forex merupakan kegiatan jual dan beli mata uang asing atau valuta asing dengan tujuan mendapatkan keuntungan dari selisih harga jual dikurangi harga beli.

Kegiatan trading forex sudah lama populer di Indonesia. Namun seperti halnya trading saham, di trading forex pun berkembang mitos-mitos yang hidup di masyarakat yang sebenarnya tidak benar dan perlu diluruskan sehingga tidak menimbulkan kesalahan persepsi.

Di antara mitos-mitos yang berkembang di masyarakat yang umumnya populer, antara lain:

1. Trading Forex Sulit dan Hanya Dikuasai Ahli Ekonomi

Orang yang awam tentang pasar keuangan akan menganggap forex merupakan hal yang sulit dimengerti, hitungannya rumit dan hanya yang mengerti ilmu ekonomi yang bisa trading forex.

Mereka dianggap memiliki kemampuan dan pengetahuan tentang pasar sehingga bisa mengerti penyebab nilai mata uang melemah atau menguat.

Namun sebenarnya mitos tersebut tidak benar karena siapapun bisa trading forex, baik orang tua atau muda, sarjana maupun lulusan SMA, pengusaha dan karyawan hingga ibu rumah tangga. Semua orang bisa menjadi trader profesional asalkan mau selalu belajar, konsisten trading forex dan memiliki kesabaran.

Warren Buffet, investor sukses dari Amerika Serikat pernah mengatakan bahwa Anda tidak perlu menjadi ilmuwan roket. Investasi bukanlah pertandingan dimana orang yang ber-IQ 160 mengalahkan orang yang ber-IQ 130.

2. Perlu Modal Sangat Besar

Memang mitos ini tidak sepenuhnya salah karena puluhan tahun lalu pialang forex mengharuskan modal minimal $10.000 untuk bertransaksi. Kini, seiring kemajuan teknologi, perusahaan pialang forex menawarkan trading dengan ukuran yang lebih kecil sehingga modal trading bisa terjangkau oleh masyarakat luas.

Tapi tentunya bila Anda ingin mengharapkan hasil yang besar, perlu modal yang lebih besar.

3. Trading Forex Sama Seperti ****

Banyak yang masih beranggapan forex sama dengan ****. Padahal jelas sekali perbedaan antara **** dengan Forex.

Pada ****, pengambilan keputusan berdasarkan unsur mujur atau tidak, dengan kata lain untung-untungan. Hal ini berbeda dengan forex dimana pengambilan keputusan berdasarkan analisa teknikal dan juga analisa fundamental.

Dalam **** juga tidak ada produk atau barang yang diperdagangkan, seperti halnya **** togel yang hanya menebak nomor. Sementara di trading forex ada produk atau barang yang diperdagangkan yaitu mata uang.

4. Forex Bikin Bangkrut

Seperti halnya bisnis, trading forex harus dikelola dengan baik sehingga bisa menghasilkan profit yang diidam-idamkan.

Sama dengan investasi yang lain, dana yang digunakan untuk trading bukanlah dana yang digunakan untuk kebutuhan sehari-hari atau untuk keperluan bisnis Anda. Tapi dana yang memang Anda sisihkan khusus untuk trading. Jadi, bila performa trading Anda tidak seperti yang Anda inginkan, tidak akan mengganggu kehidupan Anda.

Selain itu, ada risk management atau pengelolaan risiko seperti halnya bisnis pada umumnya, yaitu stop loss, money management, dan risk reward ratio.

5. Selalu Memantau Harga di Depan Monitor

Bayangan Anda terhadap seorang trader forex mungkin adalah orang yang selalu berada di depan layar monitor komputer untuk memantau harga valas. Pandangan ini tidak sepenuhnya salah, namun tidak sepenuhnya benar juga.

Saat ini, trader bisa melakukan aktivitas trading forex melalui smartphone. Selain itu, jika Anda ingin mengeksekusi trading di harga tertentu, misalnya Anda ingin mengambil keuntungan (Take Profit) trading pasangan mata uang di level tertentu, Anda bisa menggunakan fasilitas di aplikasi untuk mengeksekusi trading di harga yang kamu inginkan tanpa kamu berada di depan layar komputer.

Demikianlah beberapa anggapan dari masyarakat mengenai trading forex yang biasa kita temui. Tentunya, anggapan yang Anda dengar perlu dibuktikan dan ditanyakan ke pelaku trading forex yang langsung mengalami bagaimana trading forex sesungguhnya.

 



Menyalin Perdagangan

Trading sosial dan menyalin perdagangan dari trader yang sukses, serta menjual sinyal trading menjadi bagian layanan integral dari pasar modern forex. Menyadari kebutuhan pedagang untuk aplikasi tersebut, perusahaan MetaQuotes mengembangkan layanan sinyal trading untuk platform MetaTrader, yang memungkinkan tidak hanya menyalin perdagangan dari trader sukses, tetapi juga menjadi penyedia sinyal trading dan menerima remunerasi tetap dari kliennya.

Layanan sinyal trading MetaQuotes memberikan setiap trader kesempatan untuk menerima remunerasi untuk setiap perdagangan yang disalin dari dia, dari sejumlah klien yang tak terbatas. Sebaliknya, klien yang ingin menyalin perdagangan dari trader sukses dapat berlangganan untuk sinyal perdagangan tepat di terminal MetaTrader; setelah itu, transaksi penyedia sinya akan disalin ke akun pelanggan dalam mode otomatis.

Para pengembang layanan diberikan perhatian khusus untuk keamanan investasi pelanggan, diperkenankan memiliki filter tambahan untuk penyedia sinyal. Untuk akun real, tidak diperbolehkan untuk menyalin perdagangan dari akun perdagangan yang leverage nya diatas 1: 500. Juga, untuk melindungi investor dari penyedia sinyal yang tidak jujur, layanan administrasi berkerja untuk mengecek dokumen identifikasi. Setelah pendaftaran, nama depan dan nama akhir penyedia dapat diakses di profil publiknya, sehingga keamanan dan transparansi dari layanan meningkat, secara umum.


CARA BERLANGGANAN SINYAL TRADING

1. Buka akun trading MT4.DirectFX, MT4.Classic+, cent-MT4.DirectFX or cent-MT4.Classic+;
2. Mendaftarkan akun di website MQL5.community;
3. Dalam terminal MetaTrader 4, masuk ke Tools - Options - Community tab dan masukkan password anda dan login ke MQL5. community account;
4. Dalam «Terminal» pilih kolom penyedia sinyal dan klik dua kali untuk masuk ke halaman nya;
5. Tekan «Subscribe» tombol yang terletak di bagian atas dari toolbar action; setelah itu, rincian jendela konfirmasi subscription akan muncul;
6. Centang pada «Accept the Rules of Using the Service» rincian jendela konfirmasi subscription dan masukkan password MQL5.community; maka pengaturan terminal window dengan tab «Signals» akan muncul;
7. Masuk ke Tools - Options - Sinyal tab dan menentukan parameter untuk menyalin perdagangan yang anda inginkan;
8. Mulai saat itu dan pada semua perdagangan dari penyedia yang anda pilih akan disalin ke akun anda. Silakan, mengambil catatan untuk menyalin perdagangan, terminal MetaTrader 4 akan dimulai dan terhubung ke server perdagangan broker.

CARA MENJADI PENYEDIA SINYAL TRADING

1. Mendaftar akun di website MQL5.community; kemudian masuk ke profil anda;
2. Buka tab «Provider» dan mendaftar sebagai penyedia sinyal;
3. Setelah permintaan anda disetujui oleh moderator, anda akan menerima pesan SMS «You have been approved as a MQL5.com provider» dan pesan pribadi di MQL5.com dengan teks «Provider Profile: your request for getting the status of Provider has been approved»;
4. Setelah permintaan anda telah disetujui masuk ke bagian «Signals» dan klik link «Make your signal»;
5. Isi formulir; berikan informasi tentang «Trading Signal» anda. Harga harus ditentukan selama satu bulan atau selama satu minggu berlangganan. Dalam kasus kedua, biaya berlangganan akan 1/4 dari biaya untuk satu bulan;
6. Dalam hal untuk membuat sinyal yang sukses, semua riwayat akun perdagangan anda akan dipublikasikan untuk pengguna layanan ini.

VIDEO TANTANG SINYAL TRADING

1. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=ntu6pZRopq4&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=1"]Menampilkan sinyal perdagangan[/ame]
2. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=2Dk7UdpnWZg&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=2"]Menampilkan sinyal perdagangan[/ame]
3. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=cjcaKKLf6aY&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=3"]Statistik perdagangan, growth, equity & grafik balance[/ame]
4. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=KqDhr1kumRM&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=4"] Resiko, distribusi, berita dan ulasan tentang sinyal perdagangan[/ame]
5. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=c4E1YpjKwKo&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=5"] Memvisualisasikan sinyal pada chart[/ame]
6. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=r99S48RiKeA&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=6"]Berlangganan sinyal perdagangan[/ame]
7. [ame="http://www.youtube.com/watch?v=MXsqPB_MMYY&list=PLltlMLQ7OLeLZpxDnCMKz1tBlPcUminCT&index=7"]Laporan dari penyalinan perdagangan[/ame]


Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 



Pengertian Dan Contoh Strategi Martingale Dalam Forex


Banyak orang menilai strategi Martingale adalah bom waktu. Benarkah cara ini efektif untuk digunakan dalam trading forex? Ataukah seperti bom waktu yang bisa merugikan trader? Artikel kali ini akan mengulas apa itu Martingale, pengertian dan contoh penggunaannya dalam forex, beserta risiko yang terjadi bila memakai strategi Martingale.


Pengertian Martingale

Martingale adalah sebuah strategi trading berdasarkan teori probabilitas yang dikembangkan oleh Paul Pierre Levy, Joseph Leo Doob, serta beberapa matematikawan lainnya dari salah satu gaya berjudi populer yang populer di Prancis pada abad ke-18. Gaya berjudi tersebut dilakukan dengan menggandakan taruhan setiap kali mengalami kekalahan, agar bisa langsung menutup semua kerugian dan mendapatkan keuntungan meskipun nantinya hanya mengalami satu kali kemenangan setelah beberapa kali kalah.
Banyak orang menilai strategi Martingale adalah bom waktu. Benarkah cara ini efektif untuk digunakan dalam trading forex? Ataukah seperti bom waktu yang bisa merugikan trader? Artikel kali ini akan mengulas apa itu Martingale, pengertian dan contoh penggunaannya dalam forex, beserta risiko yang terjadi bila memakai strategi Martingale.

Pengertian Martingale

Martingale adalah sebuah strategi trading berdasarkan teori probabilitas yang dikembangkan oleh Paul Pierre Levy, Joseph Leo Doob, serta beberapa matematikawan lainnya dari salah satu gaya berjudi populer yang populer di Prancis pada abad ke-18. Gaya berjudi tersebut dilakukan dengan menggandakan taruhan setiap kali mengalami kekalahan, agar bisa langsung menutup semua kerugian dan mendapatkan keuntungan meskipun nantinya hanya mengalami satu kali kemenangan setelah beberapa kali kalah.

capture-20180605-201859.png


Awalnya, Trader melakukan sell sebanyak 1 lot dengan perkiraan harga akan turun, tetapi ternyata setelah itu harga naik sehingga mengalami loss sebanyak $10. Selanjutnya, trader melakukan sell sebesar 2 lot, tetapi harga masih naik terus dan menimbulkan loss $20.

Ketika harga mencapai tahap berikutnya, trader sell lagi sebanyak 4 lot, tetapi harga masih meningkat dan loss bertambah $40, sehingga trader sell lagi sebanyak 8 lot. Pada titik ini, apabila harga berbalik turun sesuai dengan perkiraan awal trader, maka bisa didapatkan profit sebesar $80 yang secara efektif menutup semua kerugian yang telah dialami sebelumnya, sekaligus memberikan laba bersih $10.

Dengan demikian, strategi Martingale bisa berfungsi sebagai substitusi Stop Loss dalam trading forex. Tanpa perlu mengevaluasi ulang analisa trading sebelumnya, trader "mengejar terus" pergerakan harga hingga mencapai titik dimana harga berbalik ke arah yang diinginkan saat awal pembukaan posisi trading.


Keunggulan Dan Kelemahan Strategi Martingale

Dengan menggunakan strategi Martingale, jumlah lot yang dibuka setelah mengalami kekalahan harus 2 kali lipat dari sebelumnya (jumlah lot selalu 1 langkah di depan kekalahan sebelumnya agar kalau menang maka kekalahan sebelumnya bisa tertutup sekaligus mendapatkan laba). Dilihat secara teori, pergerakan harga takkan selamanya melaju satu arah, pasti akan mengalami pembalikan, sehingga pengguna strategi Martingale pasti akan menang. Namun, masalah utama strategi Martingale terletak pada pertanyaan "kapan menangnya?" Apakah Anda akan menang di langkah ke-5, ke-10, atau ke-1000?

capture-20180605-201956.png


Pergerakan setiap pasangan mata uang bisa berlangsung dalam tren bearish ataupun bullish yang berlangsung sangat lama. Oleh karena itu, pada prakteknya, strategi Martingale membutuhkan modal besar. Jika Anda hanya punya dana pas-pasan dan tak mampu bertahan hingga titik pembalikan harga, maka kemungkinan besar akan bangkrut di tengah jalan.

Karena alasan inilah maka banyak orang cenderung pesimis akan probabilitas profit yang bisa diperoleh dengan menggunakan strategi Martingale. Faktanya, salah satu motivasi para matematikawan mempelajari teori Martingale adalah untuk membuktikan ketidakmungkinan teknik yang disukai para penjudi ini.

Bagi sebagian trader forex, strategi Martingale sangat menarik karena hanya perlu menang satu kali untuk menutupi kerugian beruntun sebelumnya. Namun, ketika Anda akan menggunakan strategi Martingale, maka harus menghitung ketahanan modal sampai transaksi ke berapa serta menerima kemungkinan dana tetap bisa hangus setelah akun minus berhari-hari dan berulang kali di-inject dana tambahan.



SUMBER :SEPUTARFOREX.COM


Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
Trading Menggunakan Insting? Mengapa Tidak?


Pernahkah Anda sebagai trader berada dalam situasi di mana Anda memiliki firasat kuat bahwa pasangan mata uang akan berperilaku dengan cara tertentu, tetapi Anda tidak merasa cukup berani untuk masuk ke pasar berdasarkan insting atau naluri tersebut?

Dan ketika ternyata nilainya benar-benar bergerak sesuai prediksi Anda, apakah kemudian Anda merasa kecewa karena tidak mempercayai naluri Anda?

Naluri trading ini biasanya dimiliki oleh para trader berpengalaman. Buktinya mereka kerap berada pada titik dimana pasar akan lanjutkan tren (atau malah berbalik arah) lebih awal dari trader lain. Memang, trading berdasarkan emosi atau berdasarkan dugaan sangat ditentang karena bisa menyebabkan kerugian. Namun naluri trading tidak sama dengan emosi.

Trading forex berdasarkan naluri tidak berarti bahwa Anda mengesampingkan analisis fundamental dan teknikal. Trading semacam ini tidak mengandalkan murni pada perasaan, namun cara trading ini menuntut jenis intuisi khusus yang banyak disebut sebagai "merasakan pasar" atau "berada di zona itu."

Dibentuk oleh Pengalaman

Intuisi khusus tersebut merujuk pada titik spesifik dalam karier trading Anda di mana Anda telah memperoleh cukup pengalaman untuk selaras dengan pergerakan pasar dan dengan cepat menunjukkan jenis pengaturan trading mana yang dapat meningkatkan peluang.

Dalam hal ini, intuisi trading forex Anda adalah sesuatu yang telah dikembangkan dari waktu ke waktu dan melalui pengalaman trading Anda.

Jika Anda telah menghabiskan waktu trading yang cukup serta melakukan praktik latihan yang tepat, Anda akan bisa merasakan bagaimana pasar berperilaku pada waktu tertentu. Hal ini memungkinkan Anda untuk mendapatkan ide yang lebih baik tentang bagaimana harga akan bergerak nanti.

Tetap Menerapkan Manajemen Risiko

Kebanyakan trader forex akan merasa sedikit tidak yakin jika memasuki perdagangan yang sebagian besar didasarkan pada naluri. Jika ini masalahnya, Anda dapat mulai dengan mengingat kembali naluri trading Anda sebelum-sebelumnya dan menilai: apakah naluri Anda sebelumnya cenderung tepat atau tidak. Ini dapat membantu Anda mengembangkan kepercayaan pada intuisi perdagangan Anda sendiri serta memungkinkan Anda untuk memiliki kepercayaan diri yang cukup untuk benar-benar menghasilkan keuntungan dari insting Anda sendiri.

Jika Anda belum yakin, mulailah dengan mengambil posisi kecil terlebih dahulu dan coba Anda perkirakan ke arah harga akan bergerak. Pastikan Anda selalu ingat untuk mempraktikkan manajemen risiko yang tepat dan memiliki rencana keluar jika pergerakannya tidak mengarah ke posisi yang Anda prediksi.

 



Penyedia Likuiditas

Bekerja untuk melayani klien institusi adalah salah satu arah utama pembangunan Perusahaan. Dengan banyak pengalaman yang berinteraksi dengan berbagai penyedia likuiditas, ForexChief telah mengoptimasi untuk mengeluarkan pengembangan arsitektur agregasi sendiri yang memungkinkan untuk memiliki penurunan yang signifikan dari ukuran spread, ukuran slippage, dan persentase penolakan order. Dengan cara ini, solusi teknologi yang dikembangkan agar memungkinkan Perusahaan untuk menyediakan layanan sebagai penyedia likuiditas untuk setiap broker forex yang tertarik dalam mengeluarkan quotes yang stabil dan order eksekusi yang kualitatif.

Ketika menganalisa segmen kelembagaan layanan Forex, menjadi jelas bahwa «klasik» model bisnis agen (ketika Perusahaan bertindak sebagai «pihak kedua» dalam sebuah transaksi) persaingan tidak akan bertahan karena rendahnya kualitas eksekusi order klien. Oleh karena itu, sebagai alternatif, broker forex harus mencari solusi yang efektif berdasarkan teknologi STP (Straight Through Processing), yang konsepnya dibangun dengan mode Non Dealing Desk sehingga meninggalkan dealer (karyawan Perusahaan atau software khusus yang beroperasi di Server broker forex). Hal ini penting untuk mengatakan bahwa STP hanya prinsip umum untuk membangun model bisnis yang menyiratkan cakupan «instan» (yaitu tanpa pengolahan terlebih dahulu dari order) dari order klien; dalam hal ini, satu-satunya penyedia likuiditas, Server agregasi, atau platform ECN dapat bertindak sebagai urutan ini «final stop».

Mengingat biaya proyek untuk pengembangan solusi teknikal pribadi sangat rumit dan masalah durasi kerja, jelas bahwa investasi ini tidak praktis untuk perusahaan yang baru mulai mereka kerjakan. Dengan demikian, ForexChief menawarkan solusi siap pakai untuk broker forex yang memungkinkan tidak hanya mendapatkan aliran quotes yang kualitatif tetapi juga cakupan (hedging) dari posisi klien dalam mode otomatis.

Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 



Trading Dengan Pola Bearish Flag


Para trader dapat mempelajari berbagai pola trading yang ada dengan menggunakan analisa teknis. Salah satu pola yang paling bermanfaat dalam market yang sedang mengalami tren adalah pola flag. Kali ini, kita akan melihat dan mengidentifikasi suatu transaksi dengan memanfaatkan pola flag yang dapat mengidentifikasi turunnya suatu tren atau downtrend.

image.png


Mengidentifikasi Pola

Kami yakin Anda akan dapat menerapkan pola bearish flag dengan mudah setelah memahami tiga langkah pokok berikut ini. Pertama, carilah Flag yang akan ditandai sebagai awal penurunan tren baik itu yang turun secara tajam atau perlahan - lahan.

Kedua, Anda harus memiliki batas toleransi ketika flag sudah ditentukan. Ini akan menjadi periode konsolidasi penurunan harga. Selama periode ini, harga mungkin akan berbalik ke atas secara perlahan. Dalam situasi ini, trader disarankan untuk menunggu sampai harga menembus posisi yang lebih rendah dari tren sebelumnya.

Ketiga, setelah harga bergerak lebih rendah lagi, di situlah Anda dapat menemukan komponen terakhir yang dibutuhkan dalam trading dengan pola bearish flag ini. Keuntungan trading ini didapatkan dari pembalikan setelah harga telah mencapai tren yang paling rendah. Tingkat harga sebaiknya ditentukan lebih dahulu dengan mengukur jarak pips sejak terjadinya penurunan. Kemudian, nilainya dikurangi garis resistensi puncak yang telah diprediksi. Untuk lebih jelasnya, Anda dapat melihat gambar di bawah ini:

capture-20180606-2205352.png


Harga EURJPY

Gambar di atas adalah pola flag bearish pada chart harian EURJPY. Dari tiang flag yang terbentuk, trader dapat melihat hubungan yang terjadi mulai tanggal 21 Juni di level 101,61 sampai tanggal 24 Juli di level 94,10. Dari rangkaian titik yang terbentuk, tampak adanya selisih sebesar 751 pips sejak terjadinya penurunan.

Dari gambar tersebut tampak bahwa harga berada dalam fase konsolidasi. Setelah harga mulai naik secara bertahap, Anda dapat melihat terbentuknya pola bearish flag. Dan dengan memanfaatkan pola tersebut, Anda dapat menghasilkan profit sebesar 751 pips saat harga yang turun mencapai target potensial yaitu di dekat level 91,00.



SUMBER :SEPUTARFOREX.COM


Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
7 Tips Raih Keuntungan untuk Trader Paruh Waktu


Berkat kemajuan teknologi, Anda tidak perlu lagi menjadi trader forex full time untuk memiliki akses ke pasar. Anda hanya perlu terkoneksi ke Internet untuk bisa trading dari lokasi yang nyaman.

Kemudahan dari teknologi ini menyebabkan peningkatan jumlah trader paruh waktu atau part time trader. Yang termasuk kelompok ini di antaranya adalah mahasiswa, profesional muda, ibu rumah tangga, wiraswasta, pensiunan atau pelaku profesi lainnya - pada dasarnya siapa saja yang mengalokasikan sebagian besar waktunya untuk usaha atau pekerjaan lain, tetapi masih ingin mendulang keuntungan dari pasar forex.

Berikut adalah beberapa tips trading forex yang bermanfaat untuk para trader paruh waktu:

1. Tentukan Metode atau Gaya Trading Forex yang Sesuai dengan Jadwal Anda

Masalah terbesar bagi trader paruh waktu adalah soal jadwal. Jika Anda hanya punya waktu satu jam setiap harinya untuk trading, tentu saja hal ini dapat sangat membatasi opsi Anda.

Bagaimana jika dalam satu jam itu sesi perdagangan sedang memiliki volatilitas rendah? Tentu Anda tidak tidak bisa menerapkan strategi yang sama dengan trader harian. Mencoba menangkap tren pasar hanya dalam waktu satu jam pun terasa tidak masuk akal bukan?

Namun jika Anda memang hanya punya satu jam untuk trading setiap harinya, mungkin teknik scalping atau teknik swing trading (ayunan jangka panjang) lebih cocok untuk Anda terapkan.

Intinya adalah sebelum menentukan gaya trading Anda, cari tahu terlebih dahulu jadwal trading Anda; baru lanjutkan langkah berikutnya dari sana.

2. Maksimalkan Waktu Trading Anda

Sekali lagi kami ingatkan, bahwa jadwal sangatlah penting untuk trader paruh waktu. Mengelola waktu Anda adalah keterampilan yang sangat penting untuk dikuasai, terutama selama tahap awal pengembangan trading Anda. Cobalah untuk memanfaatkan setiap menit yang sudah Anda luangkan untuk trading.

Saat melakukan trading, Anda harus mengasah kemampuan dengan mengulangi latihan-latihan kunci. Ini tidak hanya berarti perdagangan aktual, tetapi juga mencakup tugas inti lainnya seperti ulasan grafik, pengujian kembali, penjurnalan, dll.

Pada hari-hari ketika pasar minim volatilitas karena tidak ada peristiwa penting yang memicu pergerakan, Anda bisa memanfaatkan momentum tersebut sebagai kesempatan untuk membangun skill trading secara intensif.

3. Tandai Kalender Ekonomi

Karena waktu trading Anda terbatas, Anda kemungkinan besar melewatkan banyak peristiwa besar yang menciptakan peluang profit. Jadi, yang lebih penting bagi trader paruh waktu adalah Anda harus tahu apa yang mendorong pasar.

Edukasi diri Anda dengan membaca buku forex, dengan membaca blog yang mudah dipahami seperti BabyPips.com, dan tandai rilis data serta peristiwa pada kalender ekonomi yang akan berpengaruh besar terhadap pergerakan harga di pasar.

Anda perlu memetakan berbagai skenario dan strategi, karena waktu Anda yang jauh dari grafik akan membuat Anda tidak fleksibel untuk bergerak.

4. Jurnal Trading adalah Kunci

Sebagai trader paruh waktu, Anda mungkin sempat untuk belajar dengan mengamati pergerakan grafik pasar setiap harinya. Namun jurnal trading dapat menjadi guru pengganti yang baik. Pada dasarnya jurnal trading berfungsi mengingatkan cara trading yang benar, karena jurnal trading berisi seluruh catatan kegiatan trading Anda. Dengan mempelajari kembali riwayat trading, Anda bisa mencegah terulangnya riwayat trading buruk yang pernah dilakukan.

Anda harus membiasakan untuk mencatat riwayat trading Anda dalam sebuah jurnal trading sehingga Anda akan memiliki strategi trading yang sesuai dengan gaya serta tujuan trading masing-masing.

5. Memiliki Pola Pikir yang Benar

Walau jumlah trader full time ada banyak, namun tentu saja tidak ada trader yang sanggup melakukan trading selama 24 jam nonstop, apalagi bagi trader paruh waktu. Ini berarti Anda tidak perlu khawatir saat ketinggalan gerakan pasar yang besar.

Selama Anda merancang rencana trading yang benar, selalu ada peluang mendapat keuntungan.

6. Berpartisipasi dalam Forum

Selain belajar secara otodidak dari blog trader profesional, Anda juga bisa bergabung di forum para trader, baik trader paruh waktu dan full time. Ada banyak forum trader dimana Anda bisa bergabung secara online. Luangkan sebagian kecil waktu Anda untuk bersosialisasi dan belajar dari mereka karena mereka dapat menunjukkan hal-hal yang mungkin saja luput dari pengamatan Anda.

7. Masukkan Trading dalam Prioritas Aktivitas Anda

Sebagian besar dari Anda mungkin adalah trader paruh waktu, yang berarti bahwa sumber penghasilan utama Anda berasal dari tempat lain.

Walau bukan sebagai penghasilan utama dan hanya sebagai cara mendapatkan penghasilan tambahan, namun jangan remehkan trading forex ini karena pendapatan dari trading bisa digunakan untuk berbagai keperluan. Karena itu, Anda perlu menaruh perhatian besar pada trading jika tidak ingin menderita kerugian.

Kiat ini berlaku untuk seluruh trader, baik full time/paruh waktu, modal kecil/besar, profesional/pemula. Ini akan sangat membantu Anda. Namun, jika Anda paruh waktu, Anda harus menjaga modal Anda ekstra ketat sehingga bisa menghasilkan keuntungan.

 


Bagaimana cara Menambah Penghasilan?

Menjadi seorang trader tidak mudah, dan cukup sulit untuk mendapatkan penghasilan tetap melalui spekulasi dengan aset investasi. Pasar forex sangat luas, dan memberikan banyak alternatif pilihan untuk mendapatkan penghasilan selain transaksi perdagangan. Salah satu opsi tersebut adalah program kemitraan yang bertujuan untuk menarik para trader kepada perusahaan, agar mitra mendapatkan remunerasi. Metodologi perhitungan remunerasi dan metode menarik klien mungkin berbeda, namun berpartisipasi dalam program kemitraan memungkinkan mencapai penghasilan tetap tanpa transaksi perdagangan.

Fitur khas dari program kemitraan ForexChief mencakup skala progresif yang remunerasinya tergantung pada omset perdagangan klien yang ditarik, dan mendapatkan pembayaran mingguan. Untuk mitra, tidak ada syarat dan ketentuan tersembunyi seperti "durasi minimum order" atau "perbedaan minimum antara pembukaan order dan harga penutupan order" (MTP). Dengan menjadi mitra ForexChief, anda akan mendapatkan remunerasi dijamin untuk setiap order yang diselesaikan oleh klien yang ditarik. konsep umum program ini didasarkan pada perhitungan jumlah remunerasi untuk 1 juta USD dari omset perdagangan.

Mengingat perkembangan teknologi informasi saat ini, ForexChief tidak hanya fokus kepada calon mitra 'pada mode tarik klien, kami juga tidak membuat tarif remunerasi tergantung pada jenis kemitraan (proyek web, kantor perwakilan regional, pusat pelatihan atau agen individual). Dalam jangka panjang, hal yang paling penting adalah omset perdagangan yang prasyarat jumlah remunerasi. Setiap mitra dapat mengevaluasi secara independen efisiensi ekonomi dari setiap trader pilihan yang ditarik. Namun, terlepas dari jalan yang dipilih, ForexChief menyediakan mitra dengan semua dukungan yang diperlukan untuk pengembangan usaha, dengan pendekatan individual untuk setiap proyek.


Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 



scalping? boleh boleh aja kok


Scalping di sini maksudnya kita melakukan Open Position untuk jangka waktu yang relatif pendek, menggunakan margin yang relatif besar dengan target profit yang relatif kecil. Mungkin anda masih penasaran, “kok relatif sih? tepatnya berapa lama, berapa persen margin dan berapa pips targetnya?” hehe. Ok deh, kalau memang harus menyebut angka, biasanya sih kalau scalping, saya menggunakan time frame antara 5 sampai 15 menit, margin antara 10 sampai 20 persen per posisi dan target profit cukup sekitar 10 pips saja. Atau malahan, margin sampai 40 persen dengan target profit di bawah 5 pips.

Salah seorang mentor saya pernah bilang, scalping itu cara trading khas newbie… whatever lah… terus terang saya juga kadang masih scalp juga kok, meskipun sebenernya saya memang lebih cenderung untuk memilih menjadi swinger trader. Yah, kadang sekedar iseng merasakan latihan sport jantung juga lumayan seru sih.

Ok deh… apapun kata master, scalping sah-sah saja dilakukan kok, asal tidak melanggar aturan dari broker tempat kita ber-trading, terutama masalah aturan short trading. Scalping biasanya memang dibatasi demi kelancaran para trader bertransaksi, karena memang kalo semua trader keseringan open dan close position dalam jangka waktu yang singkat, akan menjadi beban bagi server brokernya.

Nah, untuk scalping, ada baiknya kita memilih pair dengan spread yang tidak terlalu tinggi tapi pergerakannya lumayan kenceng, seperti misalnya pair GBP/USD atau EUR/USD. Sebenernya gak ada larangan juga sih, scalping di pair dengan spread yang besar seperti GBP/JPY. Cuma, kalau spread kegedhean, ya kita mesti siap mental buat nunggu spread ketutup yang mungkin aja rada lama, kalau pergerakannya tidak terlalu kenceng. Ehm, kadang-kadang lumayan mules juga tuh, nungguin spread yang gak ketutup-ketutup, apalagi klo pas main hantam pake margin gedhe. Iya deh, masalah pilih-pilih pair kayaknya sudah cukup jelas yaa. Nah, sekarang… indikator apa sih yang biasanya dipake oleh scalper?

Yuk, mari kita lihat chart berikut:

capture-20180627-214832.png


Pada chart di atas, saya menggunakan time frame 15 menit untuk pair GBP/USD. Indikator yang saya gunakan adalah parabolic SAR, Simple Moving Average periode 200 dan W%R. Patokan yang saya gunakan untuk entry adalah sebagai berikut: apabila harga di atas SMA 200, parabolic SAR terletak di atas candlestick dan W%R ada di area sell, maka saya melakukan Open Position Sell. Dan apabila harga di bawah SMA 200, parabolic SAR terletak di bawah candlestick dan W%R ada di area buy, maka saya melakukan Open Position Buy. Itu hanya salah satu contoh chart yang saya pake untuk scalping.

Ramuan indikator di atas memang lebih cocok dipakai apabila market dalam kondisi sideways. Kalau market sedang trending sih, kadang-kadang saya scalping hanya berpatokan pada candlestick ajah. Ok deh, silahkan di coba dan dirasakan sendiri. Yang jelas sih, kalau mau Open Position, ingatlah selalu ketahanan margin kita. Jadi, jangan melakukan Open Position hanya berdasarkan nafsu karena melihat chart yang menari-nari menggoda di depan mata. Bisa-bisa bukannya profit yang kita dapet, tapi malahan dapet MC deh.


SUMBER :SEPUTARFOREX.COM


Welcome Bonus $500
Facebook ForexChief Indonesia
Twitter ForexChief Indonesia
 
Stop Loss, Fitur Penentu Keberhasilan Trading Anda


Trading forex merupakan trading berisiko tinggi namun sebanding dengan potensi keuntungan yang juga tinggi. Karena itu, salah satu yang tidak boleh dilupakan saat Anda ingin memulai trading adalah risk management atau pengelolaan risiko. Dalam sejarahnya, tidak ada seorang trader yang pernah mencetak skor sempurna, alias selalu menang dalam tiap kesempatan trading (win rate sebesar 100%). Setiap trader pasti pernah mengalami risiko trading sehingga modal trading menjadi berkurang.

Semua trader (termasuk Anda) membutuhkan risk management untuk mengantisipasi arah pasar yang tidak sesuai prediksi saat mulai masuk pasar. Bagaimana jika arah pasar yang Anda prediksi akan naik, tiba-tiba malah berbalik menukik ke arah bawah dan terus melorot menjauh dari target level yang diharapkan? Atau saat Anda prediksi akan turun, tiba-tiba malah rebound atau berbalik arah menjadi naik? Ya, Anda membutuhkan salah satu aplikasi dari risk management, yaitu Stop Loss.

Apa Itu Stop Loss

Sebelum mulai masuk pasar, Anda pasti terlebih dahulu berusaha mencari tahu tren pasar sebuah pasangan mata uang bergerak ke arah mana: naik atau turun. Tentu saat mengetahui trennya sedang naik, Anda akan memasang posisi Beli, dan pada saat trennya cenderung turun, Anda pasang posisi Jual untuk meraih profit dari pergerakan selanjutnya.

Namun tidak ada satu pun dari kita, yang bisa mengetahui dengan pasti pergerakan pasar di masa mendatang. Arah pergerakan bisa saja berubah drastis karena suatu peristiwa besar, misalnya hasil referendum Brexit yang hasilnya ternyata mayoritas masyarakat Inggris menginginkan keluar dari Uni Eropa. Hasil referendum membuat Poundsterling anjlok lebih dari 200 pip terhadap dollar AS. Padahal pasar sebelumnya tidak menduga hasilnya akan demikian.

Dengan menggunakan Stop Loss, Anda bisa melakukan order untuk melikuidasi posisi secara otomatis jika harga sudah mencapai level tertentu sehingga membatasi potensi kerugian dari suatu transaksi.

Ada dua jenis Stop Loss dalam trading, yakni Stop Loss Statis dan Trailing Stop Loss:

Stop Loss Statis

Dengan stop loss statis, trader memerintahkan agar posisi trading dilkuidasi jika harga menyentuh level stop loss. Order stop loss yang ditetapkan tidak akan berubah hingga harga menyentuh limit atau stop yang dipasang. Stop loss statis bersifat fix (tetap) pada harga yang ditetapkan dan tidak fleksibel.

Trailing Stop Loss

Dalam Trailing Stop Loss kita melakukan order level Stop loss yang bergerak fleksibel. Level Stop Loss akan mengikuti pergerakan harga dengan jarak sebesar pip yang ditentukan dalam trailing stop Anda.

Dalam trailing stop, level stop loss Anda akan mengikuti posisi entry Anda. Jika pada posisi buy, maka stop loss akan ikut bergerak naik. Sedangkan pada posisi sell, stop loss akan ikut bergerak turun.

Meskipun nanti pergerakan harga tidak menyentuh titik take profit Anda dan malah berbalik arah menyentuh stop loss yang baru, Anda akan tetap meraih profit karena stop loss Anda posisinya sudah lebih tinggi atau lebih rendah dari open posisi Anda di awal.

Keuntungan dari Traling Stop adalah besaran kerugian bisa lebih kecil daripada Stop Loss Statis karena jarak level Take Profit dengan Stop Loss bisa menyempit. Namun waktu trading bisa jadi malah lebih singkat saat pasar berbalik arah karena jarak dengan posisi entry yang lebih sempit dari Stop Loss Statis.

 
Back
Top