Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

Status
Not open for further replies.
106hq80.jpg

Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarokatuh
Menyambut datangnya bulan suci Ramadhan, kami segenap moderator indonesiaindonesia.com mengadakan
"Lomba Menulis Artikel forum agama Islam dan forum bahasa Arab"
periode Ramadhan - Syawal 1431 H untuk semua masyarakat ii

Syarat Peserta:
  • terdaftar sebagai masyarakat ii, baik member lama maupun baru, member biasa ataupun moderator

Waktu lomba:
Lomba dimulai tanggal 6 Agustus 2010 dan berakhir tanggal 6 Oktober 2010, pemenang akan diumumkan tanggal 8 Oktober 2010

Peraturan Lomba:
  1. Membuat minimal 1 artikel di forum agama Islam atau forum bahasa Arab, maksimal tak terbatas.
  2. Artikel berupa tulisan sendiri dan belum di publish di blog/situs lain
  3. Boleh mengambil inspirasi/ cuplikan sebagian tulisan dari blog/situs lain, tetapi tidak boleh mengcopy 100% sama persis cantumkan juga link sumber kutipan.
  4. Panjang artikel minimal 500 kata
  5. Menggunakan bahasa indonesia yang baku
  6. Artikel harus sesuai peraturan forum indonesiaindonesia.com (tidak spam, menyinggung SARA dll)
  7. Tema artikel harus memenuhi kategori yang dilombakan
  8. Artikel yang dilombakan bersifat edukatif, mendidik, bukan debat ataupun pertanyaan.
  9. Artiikel yg dilombakan adalah yg tercatat di posting mulai tanggal 6 Agustus 2010
  10. Artikel yang tidak memenuhi syarat-syarat ini tidak akan di diskualifikasi, tetapi artikel tersebut tidak dinilai oleh juri, anda masih bisa memposting artikel lain yang memenuhi syarat untuk di lombakan. Sedangkan artikel yang melanggar peraturan forum akan segera didelete dan usernya mendapat 1 peringatan.
  11. Mencantumkan kalimat kalimat berikut di akhir setiap artikel yang dilombakan :
    Artikel ini ditulis untuk mengikuti "Lomba Menulis Artikel Forum Islam & Forum Bahasa Arab" di https://indonesiaindonesia.com
    Info lengkap klik Lomba Menulis Artikel Forum Islam dan Forum Bahasa Arab
    tulisan tanpa kutip (quote) dan menggunakan tag bold (huruf tebal), dan link menuju thread ini

Hadiah Utama:
Pemenang pertama : Voucher Pulsa 50 ribu, 20 SMS Bintang dan 10 Reputasi Moderator
Pemenang kedua : 15 SMS Bintang dan 10 Reputasi Moderator
Pemenang ketiga : 10 SMS Bintang dan 10 Reputasi Moderator
Pemenang keempat sampai pemenang kesepuluh : 10 Reputasi Moderator

Hadiah harian :D
dapatkan reputasi saya untuk tiap artikel baru di forum islam dan bahasa arab, secara random.

Hadiah Bonus
Pemenang pertama, kedua dan ketiga berhak mendapatkan Paket Iklan PTC 500 kredit di salah satu situs iklan luar negri, masing masing mendapatkan paket iklan senilai $9.99 , hadiah bonus tidak bisa diuangkan.
i3saxl.jpg


Hadiah akan terus bertambah sesuai donasi yang masuk :D
Segenap Panitia mengucapkan terimakasih banyak kepada para donatur yang telah menyumbangkan hadiah2 diatas sehingga lomba ini bisa direalisasikan, semoga pahalanya dilipat gandakan dibulan ramadhan ini, amiiin :D

kriteria penilaian:
detail cara penilaian artikel terbaik berbeda beda setiap juri, secara umum yang dinilai adalah:
  • Artikel yang paling banyak di baca
  • Artikel yang paling banyak dikomentari
  • kualitas bahasa dan materi yang disampaikan
  • kesesuaian dengan tema yang telah di tetapkan
  • mengikuti syarat2 perlombaan dengan tertib

Tema penulisan artikel :
forum agama islam:


  • Al-Wala' Wal-Bara'
  • Tauhid rububiyah dan tauhid uluhiyah
  • Da'wah online
  • Keluarga sakinah mawaddah wa rahmah
  • Al-Maut
  • Ahklaq Muslim

forum bahasa arab:
* belajar bahasa arab
* bahasa arab dan islam

Cara pendaftaran:

tulis komentar setelah postingan ini dengan list/daftar link artikel yang anda lombakan (contoh komentar pertama)
satu peserta hanya menggunakan satu kali komentar saja (untuk daftar list), semua list/daftar artikel di gabung jadi satu, jika list artikel bertambah, cukup di klik tombol rubah (untuk memudahkan pendataan)

pertanyaan, saran, kritik dan komentar silahkan posting disini atau PM saya

Lomba ini berbeda dengan lomba menulis bebas yang diadakan di forum ngobrol santai, anda bisa mengikuti keduanya, dan punya kesempatan menjadi juara di kedua lomba tersebut :D

Terus pantau thread ini untuk melihat update pengumuman lomba dari kami

Wassalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarokatuh

Tambahan Penting :
untuk menambah kepopuleran artikel anda, kami memberikan beberapa solusi:
1. Pasang Link beberapa artikel yang anda lombakan di signature/jejak kaki anda.
2. gabung di group facebook yang telah saya sediakan disini:
http://www.facebook.com/group.php?gid=137593919612174
lalu undang semua teman2 anda untuk bergabung di group ini, lalu postingkan link artikel yang anda lombakan di dinding group, lalu bagikan/share, agar semua teman anda di facebook bisa membaca artikel anda

DAFTAR PESERTA LOMBA & ARTIKELNYA (diupdate tiap hari)

1. Second_Sister
https://indonesiaindonesia.com/f/86780-makna-syahadat-bagimu/

2. Shela
https://indonesiaindonesia.com/f/87889-dawah-keutamaan-puasa-ramadhan/

3. jmw01
https://indonesiaindonesia.com/f/87901-adab-bercanda-rasulullah/
 
Last edited:
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

wah menarik nie ...apalagi yg berkaitan dg al wala' dan bara' ...v^^
 
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

second_sister telah memulai sebagai peserta pertama :D
masih belum terlambat buat teman2 masyarakat ii lainnya untuk segera memulai :finger:
 
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

update (lihat post pertama):
- tambahan hadiah bonus pasang iklan PTC luar negri masing2 $9.99 (500 kredit) untuk pemenang pertama sampai ketiga

- tambahan tema artikel lomba "Akhlaq Muslim"

peserta lomba hingga hari ini sudah 1 orang terdaftar, masih terbuka lebar peluang bagi peserta2 lainnya untuk menang :D
 
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

artikelnya tentang apa saja nih?
 
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

artikelnya tentang apa saja nih?

Tema penulisan artikel :
forum agama islam:

* Al-Wala' Wal-Bara'
* Tauhid rububiyah dan tauhid uluhiyah
* Da'wah online
* Keluarga sakinah mawaddah wa rahmah
* Al-Maut
* Ahklaq Muslim

kalau tema terlalu susah, bisa pilih yg paling terakhir, "akhlaq muslim" itu bisa dikembangkan menjadi banyak judul :D
 
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

Hohohoho masih ada kesempatan nih kayaknya :D aku coba menulis dari sekarang ah
 
Bls: Lomba Menulis Artikel Forum Islam TELAH DIBUKA [Daftar disini]

Sampai skarang pesertanya msh 3 ya.......
Ya udah, aq jg tunggu tulisannya non megha sebagai peserta ke-4.
 
Status
Not open for further replies.
Back
Top