Bls: Silahkan ajukan pertanyaan di sini...
Non dipi
Menurut anda diet yang sehat itu seperti apa?
Bagiku diet yang sehat itu diet yang nggak menyiksa diri sendiri, dilakukan dengan proporsional sesuai dengan aturan yang ada. Bagiku diet menjadi sia2 kalo kita selalu kelaparan dan menjadi kurang gizi karena asupan nutrisi ke dalam tubuh menjadi berkurang. Untuk urusan diet yang penting adalah tetap mengkonsumsi makanan bergizi tinggi dan jangan asal memangkas jumlah makanan yang masuk ke dalam tubuh. Sebab, ini berarti kita juga memotong jumlah nutrisi penting yang dibutuhkan oleh tubuh.
Banyak orang melakukan diet 'iseng' dengan cara menyingkirkan golongan makanan tertentu yang dianggap musuh diet. Padahal pada saat menjalankan program diet, tubuh kita memerlukan keseimbangan nutrisi yang masuk ke dalam tubuh dan nutrisi untuk menjaga agar tubuh kita tetap sehat. Tubuh kita memerlukan air, vitamin, karbohidrat, sedikit lemak, mineral, serat dan oksigen. Perkaya diet dengan banyak mengonsumsi sayuran dan buah, ini akan membantu tubuh membangun sistem kekebalan.
Perhatikan juga kadar protein yang dibutuhkan oleh tubuh. Tubuh memerlukan 30 gram protein dalam sehari. Daging, susu serta produk olahan susu memiliki kandungan protein sangat tinggi. Buah dan sayuran tertentu juga ada yang mengandung protein tetapi dalam jumlah yang sedikit. Polong-polongan, padi-padian, dan kacang-kacangan bisa membantu kita memenuhi kebutuhan protein yang dibutuhkan oleh tubuh kita.
Jangan singkirkan semua lemak. Tubuh kita memerlukan 50 gram lemak setiap hari. Tidak semua lemak jahat, jadi kita tidak perlu bermusuhan dengannya. Lemak akan menjaga otot tetap licin dan kuat. kita bisa memilih lemak 'baik' yang didapat dari kacang-kacangan, minyak zaitun atau alpukad.
Kita bisa saja membatasi makanan yang masuk ke dalam tubuh. Tetapi kadangkala tubuh susah untuk diajak kompromi. Jadi dianjurkan agar kita makan hanya pada saat lapar, lalu jam-jam berikutnya kita boleh mengemil buah dan sayur.
Intinya sih, kita bisa diet tapi jangan lupakan juga nutrisi yang diperlukan tiap harinya oleh tubuh.
-dipi-